Theopilus Hendrik Tegai Apresiasi Pelatihan HHBK Teknik Ecoprint di Jayapura
Menurutnya melalui melalui Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup Papua dengan menggadeng Griya Anyar Dewata Bali telah berhasil menghimpun ibu-ibu dari sejumlah kampung di Distrik Sentani Barat, Sentani Timur, Depapre, Yokari, Namblong, Kemtuk, Ebungfauw dan Nimboran untuk mengikuti pelatihan teknik cetak dengan pewarnaan kain alami yang sederhana dan menghasilkan motif yang unik serta otentik.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Jayapura mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Papua dalam hal ini dinas terkait,” ucap Tegai.
Ia menyatakan Disperindag juga akan turut berperan aktif dalam membantu ibu-ibu yang mengikuti pelatihan dengan memberikan dukungan sesuai kapasitas yang dimiliki dengan tujuan membantu para peserta pelatihan dalam pengembangan usaha mereka ke depannya.
Tegai mengungkapkan bahwa pelatihan ini tidak akan berhenti sampai disitu. Pihaknya berencana melanjutkannya dengan melibatkan 28 kepala distrik yang ada di kabupaten itu dengan menyediakan anggaran khusus tahun 2024 dalam pengembangan usaha.
“Ini adalah peluang yang baik karena pasar sudah ada,” ujar Tegai.
Lebih lanjut, Kadis Disperindag pun mengakui bahwa salah satu kendala di Kabupaten Jayapura adalah kebutuhan ibu-ibu untuk pemahaman dan keterampilan dalam usaha yang ditekuni. Oleh karena itu, pihaknya sangat bersyukur atas peran yang diambil oleh Dinas Kehutanan Papua dalam mengatasi kendala ini di distrik dan kampung-kampung.
Akhirnya, Tegai mengucapkan terima kasih kembali kepada Kepala Dinas Kehutanan dan berjanji bahwa Disperindag Kabupaten Jayapura akan terus memberikan dukungan dalam kerjasama yang baik ini untuk kemajuan ibu-ibu di daerah tersebut.
“Kendala di kabupaten adalah masih butuh pemahaman dan keterampilan lebih, bersyukur dinas kehutanan Papua bisa mengambil peran. Nanti kami di kabupaten, disperindag pasti akan bantu” sebutnya. (Laura Sobuber)