Satgas TMMD Kodim Merauke Bagikan Baju Layak ke Anak-Anak di Okor
pada tanggal
Wednesday, 6 October 2021
KEPI, LELEMUKU.COM - Usai melaksanakan ibadah bersama masyarakat di Gereja Katholik Kampung Okor, personel Satgas TMMD Ke-112 Kodim 1707/Merauke membagikan baju layak pakai kepada para remaja dan anak-anak, bertempat di kampung Okor, Distrik Haju Kabupaten Mappi, Selasa (05/10/2021).
Komandan Kompi Satgas TMMD Ke-112 Kodim 1707/Merauke Kapten Inf Herman Purba mengatakan bahwa setelah selesai melaksanakan ibadah bersama masyarakat di Gereja Kampung Okor, personel Satgas TMMD Ke-112 Kodim 1707/Merauke yang dipimpin Serda Lantris melakukan kegiatan pembagian baju layak pakai kepada para remaja dan anak-anak Kampung Okor.
"Pembagian baju layak pakai ini, diharapkan dapat bermanfaat bagi para remaja dan anak-anak Kampung Okor untuk dipakai dalam sehari-hari baik dalam rumah maupun pada saat beraktivitas," ungkap Komandan Kompi Satgas TMMD Ke-112 Kodim 1707/Merauke Kapten Inf Herman Purba.
"Dalam pelaksanaannya, pembagian baju layak pakai kepada remaja dan anak-anak dilaksanakan di Gereja Katolik Kampung Okor," tambahnya.
Lebih lanjut, Kapten Inf Herman Purba menyampaikan bahwa, anak-anak Kampung Okor sangat senang dengan adanya pembagian baju layak pakai yang kondisinya benar-benar masih bagus.
Agustinus (10) salah satu anak di Kampung Okor mengatakan sangat berterimakasih dan senang kepada bapak TNI yang telah memberikan baju-baju.
"Terimakasih bapak TNI, semoga selalu sehat dan ada pembagian pakaian secara rutin," kata Agus.(Pendam17)