-->

Gatot Eddy Pramono Tinjau Venue Anggar dan Vaksinasi COVID-19 di Merauke

Gatot Eddy Pramono Tinjau Venue Anggar dan Vaksinasi COVID-19 di Merauke.lelemuku.com.jpg

MERAUKE, LELEMUKU.COM - Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia Komjen Pol Gatot Eddy Pramono, beserta rombongan  tiba di Merauke dengan pesawat khusus dalam rangka kunjungan kerja meninjau venue Anggar dan percepatan Vaksinasi COVID-19 di Merauke Papua, Selasa (21/9/2021).

Pelaksanaan PON XX 2021 di Papua khususnya di klaster Merauke ada 5 venue dan 6 cabang olahraga di antaranya, stadion katapal untuk cabor sepak bola putri, Gor Hiad Say untuk Cabor Gulat dan Wushu, gedung Arcleaus Say untuk Cabor Anggar, Sweesbel Hotel untuk Cabor Catur dan Sirkuit Kebun Coklat untuk Cabor Road Rice dan Motor Croos.

Wakapolri dan rombongan disambut dengan tarian adat Papua, dan dijemput oleh Kapolres Merauke AKBP Untung Sangaji, Forkopimda, Pejabat Utama Polres Merauke dan Brimob Merauke, kemudian beristirahat sejenak dan dilanjutkan menuju areal venue anggar pada halaman Gereja Katholik Bampel Merauke.

Dalam peninjauannya, Wakapolri sempat berdialog dengan warga yang melaksanakan vaksinasi dan pemberian paket sembako. “Bapak Ibu, selamat siang, Bapak sudah divaksin," sapa Wakapolri, yang dijawab warga sudah. Dilanjutkan Wakapolri bahwa vaksin itu aman dan halal.

Wakapolres Merauke Kompol Leonardo Yoga melaporkan bahwa, percepatan pelaksanan vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Merauke hingga saat ini sudah mencapai 67 persen.

Setelah meninjau Vaksinasi COVID-19 di areal venue anggar tersebut, Wakapolri beserta rombongan langsung menuju Vip Room bandara Mopah Merauke menuju Kabupaten Mimika.(infopublik)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah