-->

Frans Sanadi dan Pimpinan OPD Yapen Antarkan CPNS Farmasi 2018 ke 3 Distrik

Frans Sanadi dan Pimpinan OPD mengantarkan CPNS Farmasi 2018 ke 3 Distrik.lelemuku.com.jpg

SERUI, LELEMUKU.COM – Sebanyak 30 Orang CPNS Formasi 2018, diantarkan langsung oleh Wakil Bupati kabupaten Kepulauan Yapen, Frans Sanadi, B.Sc, S.Sos, MBA. di dampingi Wakil Ketua TP PKK, Ibu Tina Sanadi serta Kepala Dinas Pendidikan, Zakarias Sanuari, Kepala Dinas Kesehatan, Karolus Tanawani di tiga distrik, yaitu distrik Yapen Barat, Distrik Wonawa dan distrik Poom sesuai SK penempatan.

Wakil Bupati ketika diwawancarai mengatakan, dirinya bersama Bupati Kepulauan Yapen, Tonny Tesar, S.Sos didampingi Pimpinan OPD yang mengantarkan langsung para CPNS Formasi 2018 ke tempat tugas mereka masing-masing.

“Hal ini kami lakukan sebagai wujud nyata bahwa pemerintah daerah sangat serius untuk memperhatikan apa yang selama ini menjadi kebutuhan masyarakat, khususnya terkait pelayanan kesehatan dan pendidikan di distrik maupun Kampung mereka.” ujarnya.

Ini merupakan kebijakan pemerintah daerah dari hasil tes CPNS Formasi tahun 2018, sehingga setelah menerima SK CPNS dan pemberkasan serta menyetor gaji mereka ke rekening masing-masing dan kemudian diantar langsung ke tempat tugas mereka.

Pemerintah daerah berharap dengan mengantarkan langsung para CPNS oleh Bupati dan Wakil Bupati serta Pimpinan OPD kepada kepala distrik dan disaksikan Kepala Kampung dan masyarakat ini, dapat menjadi langkah prioritas agar para CPNS ini bisa serius dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya, sebagai tenaga medis dan tenaga pendidik ditengah-tengah masyarakat nantinya.

Wabup juga menyanpaikan bahwa dalam kurun waktu satu tahun pemerintah daerah akan menilai kinerja dari para CPNS ini, karena Kesehatan dan Pendidikan merupakan dua bidang besar yang menjadi program Prioritas Pemda, guna memenuhi kebutuhan masyarakat akan pelayanan kesehatan dan pendidikan.

Sementara itu Kepala dinas kesehatan, Karolus Tanawani dan Kepala Dinas Pendidikan Zakarias Sanuari menyampaikan kepada para CPNS ini agar tenaga kesehatan dan tenaga pendidik bisa menjaga etos kerja yang baik dan beradaptasi dengan lingkungan dimana mereka ditempatkan.

Kadinkes dan Kadis Pendidikan ini juga berharap agar kepala distrik, kepala kampung dan warga masyarakat bisa menerima para CPNS dan memberikan rasa nyaman bagi mereka, agar mereka dapat melaksanakan tugas mereka sebagai guru dan medis dengan baik.

Untuk diketahui CPNS yang ditempatkan pada distrik Yapen Barat yaitu 4 tenaga medis dan 1 tenaga dokter serta 11 tenaga guru, sementara untuk distrik Wonawa 4 tenaga medis dan 1 orang dokter dan untuk distrik Poom 4 tenaga medis dan 5 tenaga guru.

Dalam acara penyerahan tenaga medis terlihat antusias Kepala Distrik, kepala Kampung, Kepala Puskesmas dan Kepala Pustu, Kepala sekolah serta warga masyarakat dari tiga distrik yaitu distrik Yapen Barat, Distrik Wonawa dan distrik Poom. (humasyapen)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah