Cek Situasi Kamtibmas, Anggota Samapta Polresta Lakukan Himbauan Cegah Covid-19
pada tanggal
Friday, 15 May 2020
JAYAPURA, LELEMUKU.COM – Guna memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait bahayanya covid-19, Anggota Samapta Polresta Jayapura Kota menggelar patroli himbauan kepada masyarakat, Selasa (12/4) sore.
Kasat Samapta Polresta Jayapura Kota AKP Septinus Osleky menerangkan giat patroli yang dilakukan Anggota Piket Pos Patmor 1 lumba-lumba tidak lain guna memastikan terkait kamtibmas di wilayah hukum Polresta Jayapura Kotw, serta memberikan himbauan kepada masyarakat untuk taat dengan instruksi pemerintah yang telah dikeluarkan.
“Sembari memantau aktifitas masyarakat anggota kami pun juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk patuh dengan instruksi yang dikeluarkan guna memutuskan mata rantai penyebaran covid-19,” cetusnya.
Kata Kasat Samapta, himbauan yang diberikan kepada masyarakat tidak lain yakni penggunaan masker serta selalu menjaga jarak apabila sedang berada di luar rumah.
“Ada 11 rute yang dilalui anggota untuk memberikan himbauan baik di pemukiman warga hingga pusat perbelanjaan,” cetusnya.
AKP Osleky pun menambahkan untuk patroli himbauan yang dilakukan pihaknya akan terus dilakukan hingga masyarakat betul-betul paham untuk memerangi penyebaran covid-19 dengan cara mentaati instruksi yang dikeluarkan.(HumasPolrestaJayapura)
Kasat Samapta Polresta Jayapura Kota AKP Septinus Osleky menerangkan giat patroli yang dilakukan Anggota Piket Pos Patmor 1 lumba-lumba tidak lain guna memastikan terkait kamtibmas di wilayah hukum Polresta Jayapura Kotw, serta memberikan himbauan kepada masyarakat untuk taat dengan instruksi pemerintah yang telah dikeluarkan.
“Sembari memantau aktifitas masyarakat anggota kami pun juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk patuh dengan instruksi yang dikeluarkan guna memutuskan mata rantai penyebaran covid-19,” cetusnya.
Kata Kasat Samapta, himbauan yang diberikan kepada masyarakat tidak lain yakni penggunaan masker serta selalu menjaga jarak apabila sedang berada di luar rumah.
“Ada 11 rute yang dilalui anggota untuk memberikan himbauan baik di pemukiman warga hingga pusat perbelanjaan,” cetusnya.
AKP Osleky pun menambahkan untuk patroli himbauan yang dilakukan pihaknya akan terus dilakukan hingga masyarakat betul-betul paham untuk memerangi penyebaran covid-19 dengan cara mentaati instruksi yang dikeluarkan.(HumasPolrestaJayapura)