-->

Komisioner Komisi Informasi Papua Tes Wawancana Dengan Tim Seleksi

Komisioner Komisi Informasi Papua Tes Wawancana Dengan TimselJAYAPURA, LELEMUKU.COM - Sebanyak 28 Calon Komisioner Komisi Informasi Papua, Jumat (23/08/2019) pagi ini, mengikuti tes wawancara bersama Tim Seleksi (Timsel) yang diketuai Sekretaris Daerah (Sekda) Papua Hery Dosinaen.

Hal ini sebagaimana disampaikan Penanggung Jawab Tim Fasilitasi Perekrutan Calon Komisioner Komisi Informasi dan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Papua, Kansiana Salle, kepada pers disela-sela tes wawancara, bertempat di Ruang Sekda Kantor Gubernur Dok II, Jayapura.

“Kita pastikan untuk perekrutan calon Komisioner Komisi Informasi Provinsi Papua sudah pada tahapan wawancara”.

“Dimana mereka sebelum nya, sudah melalui proses pendaftaran, seleksi administrasi, tes tertulis, psikotes lalu diambil sekian orang dan diumumkan di media eletronik untuk mengikuti tes lanjutan, yaitu wawancara dengan Timsel pada hari ini (Jumat,red),” terang Kansiana.

Selanjutnya, sambung dia, hasil dari tes wawancara oleh Timsel ini bakal disampaikan kepada Gubernur Papua Lukas Enembe serta diwajibkan mengikuti fit and proper test oleh DPR Papua.

“Dari situ, DPR Papua akan tentukan berapa orang yang nanti ditunjuk sebagai calon Komisioner Komisi Informasi Papua. Dengan demikian kita targetkan pada September mendatang, seluruh Komisioner sudah terpilih dan dilantik,” tutur ia.

Sementara menyoal perekrutan calon Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Papua, Kansiana menambahkan, prosesnya baru masuk pada tahapan seleksi tertulis.

“Nanti besok (Sabtu) baru diumumkan siapa saja yang lolos dan nanti pada pekan depan di tanggal 27 agustus, lalu akan masuk psikotes. Dari situ akan berlanjut pada tahapan tes wawancara dengan target pada September mendatang, proses perekrutan dua lembaga ini bisa rampung,” tuntasnya.

Diketahui, sejumlah calon Komisioner Komisi Informasi Papua dan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Papua saat ini masih berkompetisi mengikuti sejumlah seleksi yang dipersyaratkan. Beberapa wartawan senior terlihat ikut dalam seleksi kali ini, diantaranya Herry Usulu, reporter RRI yang juga sebagai pengurus PWI Cabang Papua. (DiskominfoPapua)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah