Ugal-ugalan di Poros Entrop, Seorang Pemuda Tewas Usai Terjatuh dari Motor
pada tanggal
Monday, 22 July 2019
JAYAPURA, LELEMUKU.COM - Nasib naas dialami WS warga Hamadi Tanjung Distrik Jayapura Selatan, pria berusia 20 tahun itu tewas dalam perjalanan ketika hendak mendapatkan perawatan medis usai mengalami kecelakaan, di jalan poros Entrop tepatnya di depan gapura kantor Walikota, Sabtu (21/07/2019).
Korban meninggal akibat luka benturan cukup parah di bagian kepala, sementara rekannya mengalami luka-luka dan kini masih mendapatkan perawatan medis di rumah sakit umum daerah Dok II Jayapura.
Kapolres Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH., S.IK melalui Kapolsek Jayapura Selatan Kompol Marthin Koagouw, SH menerangkan penyebab kecelakaan yang menewaskan William Sibi warga Hamadi Tanjung akibat faktor pengaruh minuman keras.
“Kecelakaan itu karena pengendara (korban) dalam keadaan mabuk sehingga tidak dapat mengendalikan kendaraannya,” ungkap Kapolsek, Minggu (21/06/2019) siang.
Ia menjelaskan, kejadian naas itu terjadi ketika William Sibi (korban meninggal dunia) berboncengan dengan Yan Korwa menggunakan sepeda motor scorpion tanpa plat melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Entrop tujuan Hamadi, namun setibanya di depan gapura kantor walikota, keduanya terjatuh.
“Akibat kecelakaan tersebut pengendara mengalami luka luka dan mengeluarkan darah dari hidung dan telinga kemudian pengendara dilarikan kerumah sakit AL – di arahkan ke rumkit dok II kemudian sampai di dok II Diarahkan lagi kerumkit Marthen inday dan sesampainya di rumah sakit marthen inday langsung di tangani oleh Dokter. Kemudian dokter mengatakan korban sdh meninggal dunia dlm perjalanan kerumkit,” terang Kapolsek.
Atas kejadian itu Kapolsek Jayapura Selatan menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya di kota Jayapura untuk tidak mengendarai kendaraan dalam keadaan mabuk guna menghindari kejadian yang tidak diinginkan terjadi. (HumasPoldaPapua)
Korban meninggal akibat luka benturan cukup parah di bagian kepala, sementara rekannya mengalami luka-luka dan kini masih mendapatkan perawatan medis di rumah sakit umum daerah Dok II Jayapura.
Kapolres Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH., S.IK melalui Kapolsek Jayapura Selatan Kompol Marthin Koagouw, SH menerangkan penyebab kecelakaan yang menewaskan William Sibi warga Hamadi Tanjung akibat faktor pengaruh minuman keras.
“Kecelakaan itu karena pengendara (korban) dalam keadaan mabuk sehingga tidak dapat mengendalikan kendaraannya,” ungkap Kapolsek, Minggu (21/06/2019) siang.
Ia menjelaskan, kejadian naas itu terjadi ketika William Sibi (korban meninggal dunia) berboncengan dengan Yan Korwa menggunakan sepeda motor scorpion tanpa plat melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Entrop tujuan Hamadi, namun setibanya di depan gapura kantor walikota, keduanya terjatuh.
“Akibat kecelakaan tersebut pengendara mengalami luka luka dan mengeluarkan darah dari hidung dan telinga kemudian pengendara dilarikan kerumah sakit AL – di arahkan ke rumkit dok II kemudian sampai di dok II Diarahkan lagi kerumkit Marthen inday dan sesampainya di rumah sakit marthen inday langsung di tangani oleh Dokter. Kemudian dokter mengatakan korban sdh meninggal dunia dlm perjalanan kerumkit,” terang Kapolsek.
Atas kejadian itu Kapolsek Jayapura Selatan menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya di kota Jayapura untuk tidak mengendarai kendaraan dalam keadaan mabuk guna menghindari kejadian yang tidak diinginkan terjadi. (HumasPoldaPapua)