-->

Aparat Gabungan Amankan Rapat Pleno Asmat Hari Ketiga.

AGATS, LELEMUKU.COM - Kapolres Asmat, Provinsi Papua AKBP Andi Yoseph Enoch, S.I.K melalui Kabag Ops Polres Asmat AKP Hasmuliadi memimpin pelaksanaan kegiatan pengamanan rapat pleno Kabupaten Asmat dihari ke tiga, yang bertempat di Aula Wouro Cem Kantor Kesbang Pol Asmat pada Minggu, (05/05/2019).

Dalam arahannya Kabag Ops Polres Asmat mengajak seluruh anggota pengamanan TNI-POLRI agar bersinergi guna amankan agenda Pileg dan Pilpres 2019 di Kabupaten Asmat yang masuk dalam pelaksanaan rapat pleno terbuka Rekapitulasi hasil perhitungan suara tingkat Kabupaten Asmat pada hari ketiga, ungkapnya.

“Kita kerahkan 150 personil TNI dan Polri untuk amankan kegiatan rapat pleno Kabupaten Asmat baik di Aula Lesbang Pol Asmat, Kantor KPU dan Kantor Bawaslu, semoga kegiatan berjalan dengan aman dan kondusif,” ujar Kabag Ops.

Kabag Ops Polres Asmat juga menambahkan anggota pengamanan dituntut untuk selalu meningkatkan kesiapan dan kewaspadaan dalam melaksanakan tugas,  laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dan tetap semangat, dihari ketiga ini kita harus lebih waspada extra ketat, jangan kita kecolongan, anggota monitor pelaksanaan rapat pleno bila ada gejolak segera hubungi penanggung jawabnya.

“Akhirnya diharapkan kepada anggota pada pintu masuk pleno agar lebih proaktif dan selektif terhadap barang bawaan para peserta, periksa dengan teliti,” pungkas Kabag Ops Polres Asmat. (HumasPoldaPapua)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah