Jelang Liga 1 Go-Jek Traveloka, Fisik Pemain Persipura kian Membaik
pada tanggal
Sunday, 2 April 2017
KOTA JAYAPURA - Jelang Liga 1 Go-Jek Traveloka 2017 (Liga 1 GT 2017) Kondisi fisik pemain Persipura mulai pulih dan membaik. Pelatih fisik Persipura, Lydio de Souza kepada Okezone.com mengakui jika saat awal dirinya melatih skuad Persipura kondisi fisik para pemain masih kurang maksimal.
"Awal saya melatih fisik pemain di Persipura,kondisi mereka masih lemah," ujar Pelatih asal Brazil tersebut, Jumat (31/3).
Namun kemudian, lanjut Lydio, kondisi ini terus membaik seiring latihan fisik yang terus dilakukan di hombase Tim berjuluk Mutiara Hitam ini di Stadion Mandala Jayapura.
"Dua Minggu yang lalu, hasil latihan masih empat persen, sekarang sudah mencapai 60 persen, dan kami tetap fokus supaya mereka benar-benar siap untuk mengikuti kompetisi liga 1 GT 2017,"ujarnya.
Kondisi fisik yang belum maksimal, kata Lydio, dialami oleh Ricardinho, pemain asing asal Brazil yang kembali direkrut manajemen Persipura Jayapura setelah sempat dikeluarkan sebelumnya akibat regulasi PSSI.
"Ricardinho yang lebih lambat ditangani fisiknya dibanding teman setim, namun saat ini sudah meningkat bertahap ,dan saya rasa dia sudah siap menghadapi Liga 1 GT 2017,"katanya.
Seperti diketahui, kompetisi resmi yang dihelat olah PSSI dengan sebutan Liga 1 Go-Jek Traveloka 2017, rencananya akan digelar pada bulan April mendatang, setelah undur dari jadwal awal kick off tanggal 26 Maret. Sebanyak 18 klub ISL akan bertarung dalam kompetisi ini. (okezone)
"Awal saya melatih fisik pemain di Persipura,kondisi mereka masih lemah," ujar Pelatih asal Brazil tersebut, Jumat (31/3).
Namun kemudian, lanjut Lydio, kondisi ini terus membaik seiring latihan fisik yang terus dilakukan di hombase Tim berjuluk Mutiara Hitam ini di Stadion Mandala Jayapura.
"Dua Minggu yang lalu, hasil latihan masih empat persen, sekarang sudah mencapai 60 persen, dan kami tetap fokus supaya mereka benar-benar siap untuk mengikuti kompetisi liga 1 GT 2017,"ujarnya.
Kondisi fisik yang belum maksimal, kata Lydio, dialami oleh Ricardinho, pemain asing asal Brazil yang kembali direkrut manajemen Persipura Jayapura setelah sempat dikeluarkan sebelumnya akibat regulasi PSSI.
"Ricardinho yang lebih lambat ditangani fisiknya dibanding teman setim, namun saat ini sudah meningkat bertahap ,dan saya rasa dia sudah siap menghadapi Liga 1 GT 2017,"katanya.
Seperti diketahui, kompetisi resmi yang dihelat olah PSSI dengan sebutan Liga 1 Go-Jek Traveloka 2017, rencananya akan digelar pada bulan April mendatang, setelah undur dari jadwal awal kick off tanggal 26 Maret. Sebanyak 18 klub ISL akan bertarung dalam kompetisi ini. (okezone)