-->

Dubes Belanda, Rob Swartbol Tanya Jawab dengan Pejabat di Biak Numfor

 
BIAK (BIAK NUMFOR) - Duta Besar (Dubes) Belanda untuk Indonesia Rob Swartbol mengunjungi Kabupaten Biak Numfor, Papua dengan melakukan dialog tanya jawab bersama pejabat Pemkab Biak, Rabu.

Kegiatan dialog Dubes Belanda Rob Swartbol bersama pejabat dan wakil rakyat DPRD Biak berlangsung lancar dan dihadiri Bupati Thomas Ondy bertempat di gedung sasana krida kantor Bupati, Rabu.

Dialog Dubes Belanda Rob berlangsung sekitar satu jam mendengarkan pertanyaan pejabat daerah tentang program kerjasama pembangunan di Kabupaten Biak Numfor dengan pemerintah Belanda yang sudah berjalan di Biak.

Materi lain dialog diantaranya menyangkut pembangunan bidang pendidikan, kesehatan, pelabuhan laut, hak asasi manusia, sanitasi lingkungan, politik serta air bersih.

"Pemerintah Belanda mendukung setiap program yang dilakukan pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan orang asli Papua," ungkap Rob Swartbol.

Sementara itu, Bupati Thomas Ondy menyampaikan selamat datang kepada Dubes Beanda Rob Swartbol dan rombongan untuk mengunjungi Kabupaten Biak Numfor.

Bupati Thomas mengatakan, Kabupaten Biak Numfor merupakan salah satu daerah yang sedang gencar mengalakkan program sanitasi total berbasis masyarakat (STBM) di berbagai kampun dan distrik..

Sedangkan bidang lain yang juga dilakukan pemkab Biak, menurut Bupati Thomas, diantaranya bidang pendidikan, kesehatan, insfrastruktur dasar masyarakat, pemberdayaan ekonomi serta tata kelola pemerintahan dalam rangka perwujudan visi misi Biak bangkit mandiri sejahtera.

"Salah satu program sanitasi lingkungan yang sudah berjalan di Kabupaten Biak Numfor mendapat dukungan langsung dari organisasi Simavi dan LSM Rumsram," kata Bupati Thomas. (antara)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah