Dinas Kesehatan Sorong Selatan Terima Bantuan dari Kemenkes RI
pada tanggal
Friday, 14 April 2017
TEMINABUAN (SORSEL) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sorong Selatan (Sorsel) mendapat bantuan dari Kementrian Kesehatan (Kemenkes) RI pada tahun 2016 lalu melalui Dana Alokasi Khusus (DAK).
Baca Juga
Sebelum penyerahan kendaraan operasional dibacakan berita acara. Penyerahan speedboat ditandai dengan penyerahan kunci kontak dan jaket keselamatan atau life jacket oleh Bupati Samsudin Anggiluli kepada Kepala Puskesmas Kokoda Elisabeth Wugaje, A.Md.Kep.
Speedboat Pusling sebanyak 5 unit menggunakan 2 mesin berkekuatan 85 pk, sedangkan 1 unit speedboat operasional Dinkes menggunakan 2 mesin berkekuatan 200 pk dan kabinnya lebih besar. Pengguntingan pita untuk pengoperasian speedboat oleh Ketua DPRD Kabupaten Sorsel Jevries Kewetare, SP.
Kemenkes mengalokasikan dana tahun 2016 lalu sebesar Rp.4 Miliar untuk pengadaan 6 speedboat, Rp.800 Juta untuk pengadaan mobil hilux dan Rp.300 Juta untuk pengadaan 1unit truk box. (humassorongselatan)