-->

Yonif 516 dan Majelis Talim Al Minawarrah Keerom Gelar Istighosah dan Doa Bersama

ARSO (KEEROM) - Satgas Pamtas Yonif Mekanis 516/CY bekerjasama dengan Majelis Ta’lim Al-Munawarrah Kab. Keerom Papua gelar istighosah dan do’a bersama untuk kedamaian Bangsa Indonesia pada  Minggu 20 November 2016.

Kegiatan istighosah dan do’a yang dilaksanakan di Masjid Syifaus Sudur Arso VI Distrik Arso dihadiri sekitar 300 orang jamaah terdiri dari Prajurit TNI dan masyarakat muslim dari  Kab. Keerom dan beberapa daerah di Jayapura yang dipimpin oleh  Gus Anom bin Syech Arifin bin Ali bin Hasan dari Sidoarjo Jawa Timur serta dihadiri oleh Wakil Bupati Kab. Keerom Bapak M. Markum, S.H., M.H., M.M.

Dansatgas Yonif Mekanis 516/CY Letkol Inf  Lukman Hakim S.Si yang ikut hadir pada kegiatan tersebut menyampaikan,” Maksud dilaksanakannya Istighosah tersebut adalah untuk mendoakan Bangsa dan Negara kita agar terhindar dari segala permasalahan serta tidak mudah terpengaruh dan terpecah belah terhadap isu-isu yang tidak bertanggung jawab dan hanya ingin mengadu domba serta terciptanya kerukunan hidup beragama, agar seluruh elemen masyarakat tetap menjaga kekompakan sehingga tercipta kerukunan hidup beragama yang harmonis, damai dan sejahtera,” pungkasnya

Disamping melaksanakan istighosah dan do’a untuk kedamaian dan keselamatan bangsa Indonesia Gus Anom bin Syech Arifin bin Ali bin Hasan juga memberikan tauziah kepada jamaah yang hadir. Dalam tausiahnya Gus Anom mengajak kepada umat muslim yang ada di Kab. Keerom untuk senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah, SWT serta meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW.

Gus Anom juga mengajak para jamaah untuk selalu menjalin silaturahim, baik dengan sesama warga muslim maupun warga lainnya yang ada di Kab. Keerom agar tercipta sikap saling menghormati dan menghargai serta menjaga toleransi  antar pemeluk agama, sehingga setiap ada permasalahan yang muncul yang dapat mengakibatkan pertikaian  dan mengancam keutuhan bangsa dapat dihindari dan di selesaikan dengan baik.

Diakhir tausiahnya Gus Anom juga  mengajak para jamaah untuk senantiasa berdo’a untuk keselamatan dan keamanan serta kedamaian bangsa Indonesia agar terhindar dari berbagai masalah yang dapat menghancurkan kedaulatan serta keutuhan bangsa Indonesia dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Maksud dilaksanakannya Istighosah tersebut adalah untuk mendoakan Bangsa dan Negara kita agar terhindar dari segala permasalahan serta tidak mudah terpengaruh dan terpecah belah terhadap isu-isu yang tidak bertanggung jawab dan hanya ingin mengadu domba serta terciptanya kerukunan hidup beragama, agar seluruh elemen masyarakat tetap menjaga kekompakan sehingga tercipta kerukunan hidup beragama yang harmonis, damai dan sejahtera. (pendamcenderawasih)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah