Kodim 1711 Gelar Patroli Peduli Kasih
pada tanggal
Thursday, 10 December 2015
TANAH MERAH (BODI) - Dalam menyambut Desember sebagai bulan penuh damai, Kodim 1711/BVD dibawah pimpinan Dandim 1711/BVD Letnan Kolonel Kav Bambang sutrisno melaksanakan kegiatan "Patroli Peduli Kasih" kepada warga masyarakat Boven Digoel, khususnya anak-anak kecil dengan membagi-bagikan hadiah bingkisan Natal oleh anggota Kodim 1711/BVD yang menggunakan kostum Santa Claus, Selasa (8/12).
Kepala Penerangan Kodam XVII Cenderawasih Letkol Infanteri Teguh Pudji Raharjo dalam pers realesnya ke media, mengatakan, kegiatan Patroli Peduli Kasih ini merupakan salah satu bentuk partisipasi dan rasa cinta kasih TNI kepada masyarakat, sehingga nantinya generasi muda ini akan mengingat dan menceritakan kepada generasi berikutnya bahwa TNI itu adalah milik Rakyat.
Kesempatan ini pula Dandim 1711/bvd Letkol Kav Bambang sutrisno mengatakan, Desember ini pula adalah hari raya keagamaan bagi umat Kristiani yang dapat dijadikan wahana untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Selain itu juga, untuk meningkatkan hubungan persaudaraan dan toleransi antar pemeluk agama yang berbeda. "Sehingga kerukunan antar umat beragama dapat terjalin dengan baik serta dapat meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan diantara kita," kata Dandim.
Lebih lanjut dikatakan Dandim, dalam bulan ini juga dilaksanakan Pemilukada serentak, diharapkan khususnya di wilayah Kodim 1711/BVD dapat memberikan aspirasi kepada masyarakat tentang "Kasih Dan Damai Itu Indah" serta mengajak masyarakat bersama-sama untuk mensukseskan pemilu dengan penuh kedamaian. Sehingga pelaksanaan Pemilukada berjalan aman, tertib, lancar dan Damai. [Pendam]
Kepala Penerangan Kodam XVII Cenderawasih Letkol Infanteri Teguh Pudji Raharjo dalam pers realesnya ke media, mengatakan, kegiatan Patroli Peduli Kasih ini merupakan salah satu bentuk partisipasi dan rasa cinta kasih TNI kepada masyarakat, sehingga nantinya generasi muda ini akan mengingat dan menceritakan kepada generasi berikutnya bahwa TNI itu adalah milik Rakyat.
Kesempatan ini pula Dandim 1711/bvd Letkol Kav Bambang sutrisno mengatakan, Desember ini pula adalah hari raya keagamaan bagi umat Kristiani yang dapat dijadikan wahana untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Selain itu juga, untuk meningkatkan hubungan persaudaraan dan toleransi antar pemeluk agama yang berbeda. "Sehingga kerukunan antar umat beragama dapat terjalin dengan baik serta dapat meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan diantara kita," kata Dandim.
Lebih lanjut dikatakan Dandim, dalam bulan ini juga dilaksanakan Pemilukada serentak, diharapkan khususnya di wilayah Kodim 1711/BVD dapat memberikan aspirasi kepada masyarakat tentang "Kasih Dan Damai Itu Indah" serta mengajak masyarakat bersama-sama untuk mensukseskan pemilu dengan penuh kedamaian. Sehingga pelaksanaan Pemilukada berjalan aman, tertib, lancar dan Damai. [Pendam]