-->

Pistol Anggota Subdenpon Wamena Lukai Warga Sipil

KOTA JAYAPURA – Pratu Fa, anggota Subdenpom XVII/B Wamena karena kelalaiannya mengakibatkan senjata yang dibawa terjatuh dan meletus. Menurut Kepala Penerangan Kodam XVII Cenderawasih Letkol Infanteri Teguh Pudji Raharjo hal itu mengakibatkan seorang warga terkena pecahan peluru.

"Saat meletus amunisi mengenai pintu rumah dan rekloset mengenai saudara Paskalis Marey yang kebetulan berada tak jauh dari tempat Pratu FA duduk. Kecelakaan ini terjadi pada Kamis (26/11), sekitar pukul 00.30 WIT," kata Teguh dalam pers realesnya.

Kejadian berawal ketika pada pukul 21.00 WIT, Pratu FA dengan mengendarai sepeda motor warna putih dan membawa satu pucuk pistol dengan tujuan Jalan Irian untuk membeli pinang. Selanjutnya sekitar pukul 24.00 WIT, yang bersangkutan menuju ke Jalan Sulawesi.

Sesampainya di pertigaan Jalan Sulawesi dan Jalan Tawes ada keramaian, yaitu acara ulang tahun. Selanjutnya Pratu FA berhenti di tempat tersebut dan bertemu dengan saudari Mike Hubi (pemilik rumah) dan sempat berbincang sebentar sambil makan pinang.

Sekitar pukul 00.30 WIT terdengar suara letusan senjata api satu kali yang bersumber dari depan rumah yang  diduga Pratu FA saat mau duduk terjatuh, pistol terlepas dan meletus.

"Dari letusan amunisi itu mengenai pintu rumah dan rekloset mengenai Saudara Paskalis Marey. Selanjutnya pukul 01.45 WIT korban dibawa ke RSUD Wamena dan langsung mendapatkan perawatan medis dari dokter bedah," jelasnya.

Tindakan yang dilakukan Danpomdam setempat selaku atasan langsung dari Satuan Subdenpom melakukan pengecekan terhadap korban di RSUD Wamena dan kondisi korban dalam keadaan sadar.

Selanjutnya, melakukan evakuasi terhadap korban ke RS Marten Indey di Jayapura dengan biaya dari Pomdam serta langsung mendatangi keluarga korban dan memberikan bantuan serta meminta maaf atas kejadian itu dan menanggung semua biaya perawatan/pengobatan korban. Saat ini korban sudah ditangani tim kesehatan di RS Marten Indey Jayapura.

Sementara dari Pomdam menahan pelaku atas kelalaiannya dan melakukan pemeriksaan dan akan memberikan sanksi tegas terhadap pelanggarannya.

"Dugaan sementara Pratu FA tak hati-hati saat mau duduk, sehingga terjatuh dan pistol terlepas. Akibatnya pistol terjatuh kemudian meletus dan mengenai pintu rumah kemudian peluru rekloset mengenai korban," katanya. [Pendam]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah