-->

Pembangunan Jalan Sarmi - Arbais Sepanjang 13 Kilometer Telan Rp 67 Miliar

KOTA JAYAPURA - Komisi IV DPR Papua bidang infrastruktur ingin pengerjaan jalan dari Kota Sarmi menuju Arbais, Kabupaten Sarmi rampung tepat waktu.

Ketua Komisi IV DPR Papua, Boy Markus Dawir mengatakan, jalan sepanjang 13 kilometer itu merupakan proyek multi year tahun anggaran 2014-2016 dengan total dana Rp. 67 miliar. Katanya, jalan itu akan menghubungkan sejumlah kabupaten di Papua, khususnya di sebelah Utara ini.

"Jalan itu bisa menghubungkan Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Sarmi, Kabupaten Mamberamo Raya, Kabupaten Waropen dan Kabupaten Nabire. Bahkan, kedepan dapat menghubungkan wilayah Pegunungan Tengah yaitu Kabupaten Deyai, Dogiyai, Paniai, Intan Jaya, dan Mimika hingga titik terakhir di Wamena. Kami ingin pengerjaannya Sarmi-Arbais selesai tepat waktu," kata Boy, Jumat (6/11).

Menurutnya, ketika melakukan kunjungan kerja ke Sarmi awal pekan lalu, pihaknya melihat pengerjaan jalan tersebut berjalan cukup baik. Ia berharap pengerjaannya bisa segera rampung sesuai target yang ditentukan dalam penganggaran.

"Kami akan terus mendorong kepada Dinas Pekerjaan Umum maupun kontraktor mempercepat penyelesaiannya," ucapnya.

Hal yang sama dikatakan anggota Komisi IV DPR Papua Deky Nawipa. Menurutnya, infrastruktur jalan merupakan salah satu cara membuka akses ke berbagai wilayah di Papua. [Jubi]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah