-->

Upacara HUT RI ke 70 di Kabupaten Mimika Berjalan Lancar

TIMIKA (MIMIKA) – Bertempat di lapangan Timika Indah Jalan Budi utomo Kelurahan Timika Indah, Distrik Mimika Baru, Kabupaten Mimika pukul 09.00 WIT. Telah dilaksanakan upacara peringatan detik-detik proklamasi dalam rangka HUT RI ke 70 tanggal 17 Agustus 2015, bertindak selaku Inspektur Upacara, Wakil Bupati MimikaYohanis Bassang  dan Komandan Upacara Kapten Laut (P) Rommy Hasibuan (Pasiops Lanal Timika).

Upacara HUT Republik Indonesia ke 70 ini bertemakan “Ayo kerja” dengan kemangat Gerakan Nasional ayo kerja, kita bersatu, bersaudara membangun Kabupaten Mimika yang aman damai dan sejahtera” dan diikuti oleh sekitar 2000 orang yang terdiri dari perwakilan TNI, Polri, PNS, Ormas, Mahasiswa dan Pelajar.

Setelah pelaksanaan upacara kegiatan dilanjutkan dengan beberapa demonstrasi, Kodim 1710/Mimika melalui anggota FKPPI binaannya menampilkan drama kolosal dengan tema perjuangan merebut kemerdekaan Republik Indonesia.

Selaku Satuan Komando Kewilayahan di Garnizun Timika, Kodim 1710/Mimika melakukan berbagai upaya dalam mensukseskan perayaan HUT RI ke 70 ini mulai dari tahap persiapan, tahap pelaksanaan hingga tahap pengakhiran.

Wujud nyata upaya tersebut antara lain Kodim 1710/Mimika melalui para Babinsa, menekankan pada warga binaan di Desa masing-masing untuk mengibarkan Bendera Merah Putih dan memasang ornamen-ornamen bertema merah putih. Sebagai wujud suka cita menyambut HUT kemerdekaan Republik Indonesia ke 70.

Wujud upaya lain yang telah dilaksanakan Kodim 1710/Mimika, dalam mensukseskan rangkaian kegiatan HUT RI ke 70. Bersama-sama Polres Mimika dan Satuan Penugasan Intelijen untuk melaksanakan patroli gabungan pada titik-titik rawan terjadinya ancaman baik ancaman bersifat kriminal maupun ancaman bersifat separatis.

Yang dapat mengganggu kelancaran perayaan HUT RI ke 70 ini maupun mengganggu Kamtibmas Kab. Mimika secara umum.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Auslius Youw (Sekda Mimika), Letkol Inf Andi Kusworo (Dandim 1710/Mimika), Letkol Laut (P) Viktor T. Siagian (Danlanal Mimika), Letkol Pnb Hendri Ahmad Badawi (Danlanud Mimika), Letkol Inf Jerry H. Simatupang (Danyonif 754/ENK), AKBP Yustanto Mujiharso (Kapolres Mimika), Mayor Lek Danang (Dansatrad 243/Timika). [Pendam17]


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah