-->

Hari Tanoesoedibjo akan Hadiri Deklarasi Partai Perindo di Manokwari

MANOKWARI – Partai Perindo menyatakan lebih kurang 1500 kader dan simpatisan akan menghadiri deklarasi partai tersebut pada 26 Agustus mendatang di Manokwari yang bakal dihadiri ketua Umum Perindo pusat Hari Tanoe Soedibjo.

Ketua panitia deklarasi, Harton Tapilattu mengatakan, kepastian tersebut didapati setelah pihaknya menggelar rapat dengan panitia yang didalamnya terdapat unsur pengurus Perindo tingkat kabupaten/kota.

Menurut Harton, deklarasi juga akan dihadiri 12 pengurus DPP dan pengurus DPD Perindo se Papua Barat, termasuk pengurus tingkat provinsi. Panitia menyatakan kesiapan deklarasi telah mencapai 100 persen.

“Pada H-2, tim protokoler ketua umum akan tiba untuk memastikan persiapan panitia,” kata dia di kantor DPW Perindo Papua Barat jalan Merdeka, kemarin. “Kita targetkan paling kurang sekitar 800 orang akan hadir. Jumlah maksimal bisa 1.500 orang,” dia menambahkan.

Ketua DPW Perindo Provinsi Papua Barat Marinus Bonepai menambahkan, Hari Tanoe juga akan membagikan kartu anggota Perindo secara simbolis dalam deklarasi.

Usai deklarasi, Marinus mengatakan, partai akan menggelar Rapat Koordinator Wilayah yang diikuti oleh 4 pengurus dari 13 DPD kabupaten/kota.

“Rakorwil akan difokuskan pada agenda konsolidasi internal partai untuk menghadapi verifikasi KPU tingkat nasional menyongsong Pemilu 2019,” kata Marinus. [CahayaPapua]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah