Elion Numberi Larang Wartawan Wawancara Menteri Pekerjaan Umum
pada tanggal
Sunday, 23 August 2015
SENTANI (JAYAPURA) – Tepat pada pukul 12.49 wit, mentri Pekerjaan Umum dan Pemukiman rakyat Dr. Ir. M. Basuki Muljono tiba di ruang VVIP Bandara Sentani, dan langsung awak media meminta untuk wawancara. Namun selang wawancara berjalan kurang dari 5 (Lima) menit, Anggota komisi V DPR RI dari Fraksi Partai Golkar dapil Papua pdt. Elion Numberi melarang wartawan melanjutkan wawancara.
Seketika dengan Sikap arogan Anggota DPR RI dari Papua itu Membuat awak media yang ada dalam ruangan itu ricuh.
Salah satu wartawan yang juga tidak terima akan sikap anggota dewan itu Roberth Vanwi wartawan BeritaSatu menganggap sikap yang sangat tidak baik ditunjukkan oleh anggota DPR RI tersebut.
“Pak mentri saja tidak masalah dan mau diwawancara kenapa dia yang ribut. Kami paham waktunya hanya sebentar, namun bukan begitu caranya, justru dengan sikapnya itu membuat wawancara lama,” ujarnya.
Menteri PU dan Pemukiman akhirnya pada pukul 1.15 wit melanjutkan perjalanan menggunakan Pesawat ATR 42 milik maskapai Trigana Air ke Oksibil. [BeritaLima]
Seketika dengan Sikap arogan Anggota DPR RI dari Papua itu Membuat awak media yang ada dalam ruangan itu ricuh.
Salah satu wartawan yang juga tidak terima akan sikap anggota dewan itu Roberth Vanwi wartawan BeritaSatu menganggap sikap yang sangat tidak baik ditunjukkan oleh anggota DPR RI tersebut.
“Pak mentri saja tidak masalah dan mau diwawancara kenapa dia yang ribut. Kami paham waktunya hanya sebentar, namun bukan begitu caranya, justru dengan sikapnya itu membuat wawancara lama,” ujarnya.
Menteri PU dan Pemukiman akhirnya pada pukul 1.15 wit melanjutkan perjalanan menggunakan Pesawat ATR 42 milik maskapai Trigana Air ke Oksibil. [BeritaLima]