-->

Persipura Jayapura Tidak akan Ikut Piala Indonesia Satu

KOTA JAYAPURA - Persipura Jayapura pastikan tidak akan mengikuti turnamen Piala Indonesia Satu yang digagas oleh Mahaka Sports and Entertainment. Pihak Persipura menyatakan tak mau mengambil risiko dengan ikut serta dalam turnamen tersebut.

Selaku penggagas turnamen, Mahaka sudah mendistribusikan surat undangan turnamen ke 18 klub Liga Super Indonesia (ISL). Mereka pun meminta agar surat undangan tersebut dijawab paling lambat pada Selasa 30 Juni 2015 ini.

Manajemen Mutiara Hitam menegaskan hanya ingin ikut dalam kompetisi yang digelar oleh PSSI dan PT Liga Indonesia. Sikap ini diambil untuk menghindari potensi sanksi dari PSSI, AFC dan FIFA.

"Kami sudah menerima surat undangan dari Mahaka sejak pekan lalu. Kami juga sudah tahu kalau turnamennya bernama Piala Indonesia Satu," kata Media Officer Persipura, Ridwan 'Bento' Madubun, Selasa (30/6).

"Kami memutuskan untuk tidak ikut turnamen tersebut. Selama turnamen tak dilaksanakan oleh PSSI dan PT Liga. Kami hanya mau ikut kompetisi kalau itu diselenggarakan PSSI, AFC, atau FIFA. Kami tak mau terkena sanksi karena ikut kompetisi di luar wilayah PSSI, AFC, atau FIFA," sambungnya.

Tim Persipura sudah resmi dibubarkan pada 5 Juni 2015 imbas dari sanksi FIFA, sehingga keikutsertaan "Mutiara Hitam" di AFC Cup akhirnya dicoret, dan juga vakumnya kompetisi nasional.

Hingga sekarang, belum diketahui kapan tanggal pasti pelaksanaan Piala Indonesia Satu. Mahaka masih ingin mengetahui jumlah klub yang ikut serta dalam turnamen tersebut.

Kemudian, mereka juga sedang bernegosiasi dengan pihak sponsor dan televisi demi memastikan hadiah yang bakal didapat oleh klub peserta. Setelahnya, Mahaka baru menggelar pertemuan dengan klub peserta untuk membahas format turnamen. [Viva]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah