KONI Papua Dorong Pembangunan Arena Pertandingan PON XX 2020
pada tanggal
Sunday, 12 July 2015
KOTA JAYAPURA - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) pusat terus mendorong percepatan pembangunan arena pertandngan untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) XX 2020 yang rencananya akan digelar di Provinsi Papua.
Wakil Ketua Umum KONI Pusat Bidang Pembinaan Prestasi Suwarno, di Jayapura, Selasa, mengatakan pembangunan arena pembangunan PON 2020 di Papua kini baru mencapai tahap perencanaan saja.
"Karena belum banyak venue yang siap, maka diharapkan dapat segera dilaksanakan pembangunan-pembangunan venue tersebut," katanya.
Suwarno menjelaskan pihaknya mendapat laporan bahwa khususnya untuk stadion utama di Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura baru meletakkan batu pertama sehingga harus segera dilakukan pembangunannya.
"Pembangunan stadion biasanya membutuhkan waktu yang cukup lama sehingga seharusnya setelah perencanaan dapat segera dimulai pembangunannya," ujarnya.
Dia menuturkan kini Papua tidak hanya menyiapkan beberapa arena pertandingan untuk PON 2020, namun tengah mempersiapkan atletnya agar dapat mengikuti PON 2016 di Bandung.
"Yang jelas kami terus mendorong kesiapan Papua untuk menghadapi PON 2020 yang akan digelar di wilayah ini, mulai dari pembangunan arena pertandingan hingga atletnya," katanya lagi.
Dia menambahkan diperkirakan pada 2 Desember 2015 ini, dua arena pertandingan akan siap di Papua yaitu untuk cabang olahraga bulu tangkis dan atletik. [Antara]
Wakil Ketua Umum KONI Pusat Bidang Pembinaan Prestasi Suwarno, di Jayapura, Selasa, mengatakan pembangunan arena pembangunan PON 2020 di Papua kini baru mencapai tahap perencanaan saja.
"Karena belum banyak venue yang siap, maka diharapkan dapat segera dilaksanakan pembangunan-pembangunan venue tersebut," katanya.
Suwarno menjelaskan pihaknya mendapat laporan bahwa khususnya untuk stadion utama di Kampung Harapan, Kabupaten Jayapura baru meletakkan batu pertama sehingga harus segera dilakukan pembangunannya.
"Pembangunan stadion biasanya membutuhkan waktu yang cukup lama sehingga seharusnya setelah perencanaan dapat segera dimulai pembangunannya," ujarnya.
Dia menuturkan kini Papua tidak hanya menyiapkan beberapa arena pertandingan untuk PON 2020, namun tengah mempersiapkan atletnya agar dapat mengikuti PON 2016 di Bandung.
"Yang jelas kami terus mendorong kesiapan Papua untuk menghadapi PON 2020 yang akan digelar di wilayah ini, mulai dari pembangunan arena pertandingan hingga atletnya," katanya lagi.
Dia menambahkan diperkirakan pada 2 Desember 2015 ini, dua arena pertandingan akan siap di Papua yaitu untuk cabang olahraga bulu tangkis dan atletik. [Antara]