Jelang Pelatihan Komando Pasukan Khusus, Yonif 753 Latihan Menembak
pada tanggal
Sunday, 12 July 2015
NABIRE - Batalyon Infanteri (Yonif) 753/AVT Kodam XVII/Cenderawasih meningkatkan kemampuan dasar prajuritnya yakni latihan menembak, disamping kemampuan lain yang wajib dimiliki seperti taktik dan bela diri militer Yongmoodo.
Latihan itu digelar pada Sabtu pagi hingga sore yang diikuti oleh seluruh prajurit di lapangan tembak Yonif 753/AVT sebagaimana tertuang dalam rilis yang diterima Antara Jayapura, Sabtu malam.
"Kemampuan menembak bagi setiap prajurit adalah sesuatu yang harus dikuasai dengan baik, karena latihan menembak telah di dapat mulai dari pendidikan pertama masuk militer hingga pemeliharaan dan peningkatan kemampuan selama berada di satuan," kata Komandan Yonif (Danyon) 753/AVT Letnan Kolonel Inf Indarto.
Bahkan, kata dia, untuk personil Yonif 753/AVT sendiri mendapatkan kesempatan meningkatkan kemampuam menembak melalui latihan Raider, dengan mengikuti mahir menembak di Pusat Pendidikan Komando Pasukan Khusus (Pusdikpasus) Batujajar, Bandung, Jawa Barat.
"Pada kesempatan itu sebagian besar personil Yonif 753/AVT mampu mendapatkan kualifikasi kemahiran menembak hingga tingkat Madya," katanya.
Namun, pada latihan kali ini, lanjut Danyon Indarto, materinya berupa menembak tepat dengan dua sikap yaitu tiarap dan duduk dengan jarak 200 meter dan diharapkan nilai perorangan dapat mencapai target yang sudah di tentukan.
"Tujuan latihan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan prajurit dalam latihan khususnya bidang menembak serta untuk memelihara kemampuan sehinga dalam setiap melaksanakan tugas di medan operasi, mereka sudah mempunyai dasar dan tehnik menembak yang benar," katanya.
Disamping itu, lanjut dia, setiap prajurit apabila memiliki kemampuan menembak yang baik akan menambah kepercayaan diri di dalam melaksanakan tugas di medan operasi.
"Diharapkan kepada seluruh prajurit dalam melaksanakan latihan menembak selalu menjaga keamanan dan ketertiban masing-masing, baik keamanan materil maupun keamanan personel, sehingga dalam latihan menembak tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," tegas Danyonif 753/AVT.
Latihan ini rutin dilaksanakan oleh anggota Yonif 753/AVT guna memelihara kemampuan prajurit, sehingga selalu siap operasional kapan pun dan dimana pun bertugas.
Keterampilan menembak terus dilatih secara bertingkat, bertahap dan berlanjut, karena Kemampuan dan keterampilan menembak merupakan kemampuan dasar bagi seorang prajurit termasuk pengetahuan secara teknis, menembak dengan teknik yang benar sesuai dengan prosedur penggunaan senjata.
Prajurit Yonif 753/AVT Kodam XVII/Cenderawasih selalu berlatih dan terus berlatih untuk menjadikan dirinya prajurit yang profesional.
"Harapannya dengan dilaksanakannya latihan ini prajurit Yonif 753/AVT dapat meningkatkan kemampuan menembak dan sekaligus ajang untuk mencari bibit petembak yang nantinya dapat berlaga pada lomba tembak yang dilaksanakan Kodam XVII/Cenderawasih maupun di tingkat Angkatan Darat," katanya. [Antara]
Latihan itu digelar pada Sabtu pagi hingga sore yang diikuti oleh seluruh prajurit di lapangan tembak Yonif 753/AVT sebagaimana tertuang dalam rilis yang diterima Antara Jayapura, Sabtu malam.
"Kemampuan menembak bagi setiap prajurit adalah sesuatu yang harus dikuasai dengan baik, karena latihan menembak telah di dapat mulai dari pendidikan pertama masuk militer hingga pemeliharaan dan peningkatan kemampuan selama berada di satuan," kata Komandan Yonif (Danyon) 753/AVT Letnan Kolonel Inf Indarto.
Bahkan, kata dia, untuk personil Yonif 753/AVT sendiri mendapatkan kesempatan meningkatkan kemampuam menembak melalui latihan Raider, dengan mengikuti mahir menembak di Pusat Pendidikan Komando Pasukan Khusus (Pusdikpasus) Batujajar, Bandung, Jawa Barat.
"Pada kesempatan itu sebagian besar personil Yonif 753/AVT mampu mendapatkan kualifikasi kemahiran menembak hingga tingkat Madya," katanya.
Namun, pada latihan kali ini, lanjut Danyon Indarto, materinya berupa menembak tepat dengan dua sikap yaitu tiarap dan duduk dengan jarak 200 meter dan diharapkan nilai perorangan dapat mencapai target yang sudah di tentukan.
"Tujuan latihan ini adalah untuk meningkatkan kemampuan prajurit dalam latihan khususnya bidang menembak serta untuk memelihara kemampuan sehinga dalam setiap melaksanakan tugas di medan operasi, mereka sudah mempunyai dasar dan tehnik menembak yang benar," katanya.
Disamping itu, lanjut dia, setiap prajurit apabila memiliki kemampuan menembak yang baik akan menambah kepercayaan diri di dalam melaksanakan tugas di medan operasi.
"Diharapkan kepada seluruh prajurit dalam melaksanakan latihan menembak selalu menjaga keamanan dan ketertiban masing-masing, baik keamanan materil maupun keamanan personel, sehingga dalam latihan menembak tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," tegas Danyonif 753/AVT.
Latihan ini rutin dilaksanakan oleh anggota Yonif 753/AVT guna memelihara kemampuan prajurit, sehingga selalu siap operasional kapan pun dan dimana pun bertugas.
Keterampilan menembak terus dilatih secara bertingkat, bertahap dan berlanjut, karena Kemampuan dan keterampilan menembak merupakan kemampuan dasar bagi seorang prajurit termasuk pengetahuan secara teknis, menembak dengan teknik yang benar sesuai dengan prosedur penggunaan senjata.
Prajurit Yonif 753/AVT Kodam XVII/Cenderawasih selalu berlatih dan terus berlatih untuk menjadikan dirinya prajurit yang profesional.
"Harapannya dengan dilaksanakannya latihan ini prajurit Yonif 753/AVT dapat meningkatkan kemampuan menembak dan sekaligus ajang untuk mencari bibit petembak yang nantinya dapat berlaga pada lomba tembak yang dilaksanakan Kodam XVII/Cenderawasih maupun di tingkat Angkatan Darat," katanya. [Antara]