-->

Dewan Adat Sentani (DAS) Nilai Miras Berikan Pengaruh Buruk

SENTANI (JAYAPURA) - Ratusan botol Minuman Keras (Miras) yang dimusnahkan oleh jajaran Polres Jayapura dalam rangka cipta kondisi dan kantibmas serta menekan lajunya premanisme, belum lama ini ditanggapi positif oleh Dewan Adat Suku (DAS) Sentani, Kabupaten Jayapura.

Ketua DAS, Demas Tokoro mengajak semua masyarakat untuk bersama – sama memberantas Miras di wilayah Kabupaten Jayapura. Ini lantaran selama ini Miras dinilai pemicu rusaknya hubungan rumah tangga, kecelakaan lalu lintas, dan juga tingkat kematian hampir dikarenakan pengaruh Miras.

“ Miras bukan budaya kita, jangan dipolitisir dengan hal – hal yang salah. Miras tetap Miras, yang membinasakan manusia. Hancurnya hubungan rumah tangga, tabrakan, dan juga tingkat kematian yang tinggi, semua akibat Miras, saya mengajak semua masyarakat, Miras harus dimusnahkan,” kata Tokoro di Sentani, Kamis (2/7).

Menurut Tokoro, Miras juga salah satu faktor rusaknya sendi – sendi perekonomian masyarakat, Miras bisa jadi pemicu terpecahnya kerusahan antar suku bangsa.

“ Tidak ada gunanya mengkonsumsi Miras. Kasihan ibu – ibu di rumah yang menunggu suaminya pulang dengan hasil dari apa yang dikerjakan untuk kebutuhan rumah tangga, habis di minuman keras. Perpecahan antar suku, ras dan agama bisa juga karena Miras. Karenanya sekali lagi, saya mengajak kita semua yang ada sebagai warga masyarakat lokal dan pendatang, untuk bersama – sama memberantas Miras dari lingkungan kita,” ucapnya.

Sebelumnya, Wakil Bupati Jayapura, Roberth Djoenso menyatakan, peredaran dan penjualan minuman keras di Kabupaten Jayapura akan di tutup dan dihentikan pada 14 Mei 2015. [Jubi]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah