-->

Robertino Pugliara Pulang ke Argentina

KOTA JAYAPURA - Robertino Pugliara akhirnya berpisah dengan  timnya Persipura Jayapura, dan pulang ke negaranya, Argentina, setelah manajemen Mutiara Hitam itu mengumumkan pembubaran skuad musim ini, pada Jumat (5/6).

Bento Madubun, juru bicara Persipura Jayapura, di Jayapura mengatakan pemain yang direkrut pada masa pelatih Jacksen F Tiago itu tidak lagi di `home base` tim yang telah empat kali meraih juara Liga Indonesia tersebut.

"Iya, tadi pagi Robertino sudah berangkat ke Jakarta, kemungkinan tujuannya Argentina, negara asalnya," katanya pada Jumat (12/6).

Robertino Pugliara, menginjakkan kakinya di Indonesia ketika membela tim Macan Kemayorn, Persija Jakarta pada 2007-2009.

Sempat berkostum Persiba Balikpapan selama dua tahun, sebelum kembali ke Persija Jakarta pada musim 2011-2013.

Sebelum berkostum Persipura, merah hitam, pemain kelahiran Argentina pada 21 Februari 1984 itu membela tim Juku Eja, PSM Makasar.

Di Persipura, berkat polesan pelatih Brasil, Jacksen F Tiago, Robertino Pugliara yang sempat redup bersama tim asal Sulawesi Selatan itu kembali bersinar bersama Boaz TE Solossa dan kawan-kawan.

Pemain yang beroperasi di lini tengah tim kebanggaan warga Kota Jayapura dan Papua itu berhasil mengantarkan timnya menjadi finalis Liga Super Indonesia 2014 dan semifinalis AFC Cup pada musim yang sama.

"Robertino, satu di antara pemain terbaik tim Persipura," kata Bento.

Sementara, kabar pesepak bola asal Pantai Gading, Lancine Kone yang baru bergabung pada musim ini bersama Zulham Zamrun, kata adik kandung dari mantan pemain Persipura Jayapura Almarhum Ritham Madubun itu mengatakan belum ada kabar.

"Kalau kabar Lancine Kone, saya belum tahu," jawab Bento Madubun.

Antara di Jayapura mencoba mengkonfirmasi keberadaan pemain kelahiran Pantai Gading itu lewat telepon selulernya tetapi tidak dijawab.

Kabar yang dihimpun Antara, sejumlah pemain Persipura Jayapura yang telah dibubarkan pada musim ini memilih mengikuti sejumlah turnamen futsal yang ada di Kota Jayapura.

"Ada beberapa pemain kunci Persipura ikut meramaikan turnamen futsal Boy Markus Dawir (BMD) Cup I yang digelar oleh Asosiasi Konstruksi Pemborong Indonesia (Askopindo) Papua," kata Hendrik Yance Udam, ketua Askopindo Provinsi Papua. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah