-->

Kuota Haji untuk Kabupaten Merauke Sebanya 89 Orang

MERAUKE - Pada tahun 2015 ini, Kabupaten Merauke memperoleh  89 kuota haji ke Tanah Suci pada musim haji nebdatang.  Kepala Kantor Agama Kabupaten Merauke Gabriel Rettobyaan, S.Ag, Jumat (29/5), mengungkapkan, dari 89 kuota haji yang diperoleh Kabupaten Merauke tersebut, hanya 85 yang bisa diberangkatkan nanti ke Tanah Suci.

Gabriel Rettobyaan  menjelaskan, empat orang tidak berangkat ke Tanah Suci, dengan alasan 1 orang calon jamaah alamatnya tidak jelas dan  beradaannya sekarang tidak diketahui, 1  nama lagi  sudah meninggal dunia. Kemudian  1 nama lagi masih di bawah umur dan  1 orang lainnya berhalangan karena sedang hamil. ‘’Yang hamil itu, nanti tahun  depan baru  diberangkatkan,’’ katanya.  

Sebenarnya, lanjut  Gabriel, kuota sebelumnya yang diperoleh Kabupaten Merauke sebanyak 74 orang, kemudian ada tambahan  kuota 15 orang sehingga  menjadi 89 orang. Jika dibandingkan tahun lalu terjadi kenaikan dari hanya 70-an orang.

Dikatakan, para calon haji ini sebelum diberangkatkan terlebih dahulu akan menjalani serangkaian pembinaan. Namun diakui   Gabriel, pihaknya  tidak mempunyai anggaran untuk hal tersebut sehingga sedang berusaha mengajukan proposal ke pemerintah daerah  untuk dapat memperoleh bantuan dana.

‘’Kalau pembinaannya  dilakukan secara berjenjang. Kemarin sudah dimulai manasik haji tingkat distrik. Sedangkan Senin depan tingkat kabupaten,’’ terangnya.

Ditanya  daftar tunggu, diakui  Gabriel, untuk Merauke  sudah cukup panjang sementara kuota yang  diperoleh setiap tahunnya terbatas.  Karenanya, lanjut  Gabriel, setiap pendaftar langsung diberi nomor   kursinya  dan tidak bisa diganti atau di geser-geser.

‘’Karena  sekarang sudah sistem online. Jadi yang mendaftar langsung fotonya dan identitasnya direkam  kemudian dikirim ke pusat secara online sehingga memang tidak bisa diubah-ubah atau digeser lagi atau diganti dengan nama lain,’’ katanya.

Karena panjangnya  antrian tersebut, tambah Gabriel, ada kebijakan  baru dari pemerintah  dimana  jamaah yang sudah  pernah naik haji tidak lagi didaftar tapi diberikan kesempatan kepada  yang belum pernah naik haji. [InfoPublik]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah