-->

Kodim 1703 dan Dinas Pertanian Manokwari Buka Lahan Tidur di Sidey Makmur

SIDEY (MANOKWARI) - Komando Distrik Militer 1703/Manokwari membuka 120 hektar lahan tidur bersama Dinas Pertanian di Kampung Sidey Makmur SP 11, Kabupaten Manokwari, Jumat (12/6) lalu. 120 Hektar lahan tersebut rencananya akan ditanami tanaman kedelai untuk masyarakat setempat.

Dandim 1703/MKW Letnan Kolonel Inf Satrio Aribowo mengatakan,  pembukaan lahan tidur ini merupakan salah satu langkah mensukseskan program Pemerintah RI yang telah dicanangkan oleh Presiden Jokowi, untuk mendukung program swasembada pangan nasional.

"Untuk meningkatkan produksi pertanian, kita harus terjun ke areal persawahan, ke kebun-kebun bersama rakyat demi terwujudnya swasembada pangan,”  kata Satrio.

Menurutnya, keikutsertaan TNI dalam program tersebut untuk mendorong dan memotivasi masyarakat agar lebih giat dalam meningkatkan hasil panen yang dicapai dan taraf hidup kesejahteraan dapat tercapai.

Disisi lain, sambungnya, motivasi dari para petani dan semangat untuk saling koordinasi serta sinergitas antara Dinas pertanian dengan Babinsa sangatlah penting guna memperoleh hasil panen kedelai yang baik serta berkualitas.

“Kami sangat berharap semoga kedepan pemerintah tidak lagi terus-terusan impor kedelai dari negara luar, sehingga para pembuat tempe, tahu dan produk olahan yang bahan bakunya dari kedelai dapat memperoleh kedelai dengan mudah, murah, serta berkualitas," ucapnya.

Ketua Kelompok Tani Sido Makmur Mat Ekwanto mengakui pembukaan lahan tidur oleh TNI dan Pemerintah sangat membantu peningkatan kesejahteraan bagi para masyarakat. 

“Kami menyambut baik kegiatan seperti ini, karena dengan adanya kerja sama yang baik antara unsur TNI, khususnya Babinsa dengan Dinas Pertanian dan PPL dalam memberikan  pendampingan kepada para petani akan meningkatkan hasil panen petani,” ujar Ekwanto. [pasifikPos]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah