-->

Jules Warikar dan Onesimus Rumere Ikut Pilkada Supiori

SORENDIWERI (SUPIORI) - Sepasang calon perseorangan mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Supiori,  untuk mengikuti pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak pada 9 Desember 2015.

Ketua KPU Supiori Albert Rumbekwan dihubungi di Biak, Sabtu, mengatakan, pasangan calon perseorangan itu yakni Drs Jules Warikar (bakal calon bupati) dan Onesimus Rumere (bakal calon wakil bupati),  telah menyerahkan daftar dukungan suara berupa KTP sebanyak 2.116 lembar.

"Untuk syarat dukungan minimal calon perseorangan untuk Pilkada Supiori 2015 sebanyak 2.012 dukungan KTP. Jika dilihat dari syarat minimal maka duet pasangan Warikar-Rumere sudah memenuhi dukungan," kata Albert Rumbekwan.

Ia menegaskan, untuk membuktikan kebenaran dan validasi dukungan KTP terhadap calon persorangan maka KPU akan melakukan proses verifikasi faktual terhadap berkas dukungan warga yang diserahkan ke KPU melalui panitia pemungutan suara tingkat kampung dan panitia pemilihan distrik.

Albert Rumbekwan menyebutkan bahwa tahapan verifikasi faktual akan dilakukan KPU secara profesional dan independen.

"Setelah proses verifikasi faktual selesai dilakukan KPU maka akan diumumkan KPU calon perseorangan untuk Pilkada Supiori," ujarnya.

Pasangan calon perseorangan Drs Jules Warikar MM merupakan mantan Bupati Kabupaten Supiori (2005-2010) yang maju kembali mencalonkan diri sebagai bupati bersama pasangan calon wakil bupati O.Rumere yang mantan Sekretaris DPRD Supiori.

Kabupaten Supiori merupakan daerah pemekaran dari Kabupaten induk Biak Numfor yang dibentuk sesuai Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 tahun 2003 dengan Ibu Kota Sorindiweri. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah