Eltinus Omaleng Diminta Lihat Masalah Pileg Mimika dari Kacamata Jabatan
pada tanggal
Thursday, 11 June 2015
TIMIKA (MIMIKA) - Ketua KPUD Mimika, Yohanes Kemong meminta agar Pemerintah Kabupaten Mimika yang dipimpin oleh Eltinus Omaleng, janganlah melihat lembaga KPU Mimika dari sisi pribadi.
Ia mengungkapkan, jika seandainya ada mis komuninasi dari Bupati Omaleng akibat polemik Pileg, seharusnya hal itu tidak disangkut pautkan dengan urusan pemerintahan.
Sehingga tidak berimbas pada DPRD Mimika sebagai lembaga negara yang saat ini sedang terhambat.
“Saya minta kepada pak bupati, jangan lihat pribadi Yohanes-nya. Lihat lembaga Negara ini sebab itu sangat penting. Sama seperti pak bupati yang memimpin pemerintahan, saya juga memimpin salah satu lembaga negara. Saya tidak melihat Eltinus-nya tapi lihat jabatan Bupati-nya,” ungkap Kemong pada Senin (8/6).
Cara pandang yang professional ini menurutnya sangat penting dilakukan sehingga upaya mengakhiri polemik pada pemerintahan di Kabupaten Mimika dapat segera diakhiri, sehingga koordinasi untuk hal-hal lainnya dapat dijalankan.
“Ini sangat penting demi proses-proses koordinasi yang harus terus dilaksanakan bersama,” tukasnya. [SalamPapua]
Ia mengungkapkan, jika seandainya ada mis komuninasi dari Bupati Omaleng akibat polemik Pileg, seharusnya hal itu tidak disangkut pautkan dengan urusan pemerintahan.
Sehingga tidak berimbas pada DPRD Mimika sebagai lembaga negara yang saat ini sedang terhambat.
“Saya minta kepada pak bupati, jangan lihat pribadi Yohanes-nya. Lihat lembaga Negara ini sebab itu sangat penting. Sama seperti pak bupati yang memimpin pemerintahan, saya juga memimpin salah satu lembaga negara. Saya tidak melihat Eltinus-nya tapi lihat jabatan Bupati-nya,” ungkap Kemong pada Senin (8/6).
Cara pandang yang professional ini menurutnya sangat penting dilakukan sehingga upaya mengakhiri polemik pada pemerintahan di Kabupaten Mimika dapat segera diakhiri, sehingga koordinasi untuk hal-hal lainnya dapat dijalankan.
“Ini sangat penting demi proses-proses koordinasi yang harus terus dilaksanakan bersama,” tukasnya. [SalamPapua]