-->

Ekspedisi NKRI 2016 akan Dilakukan di Papua Barat

LABUAN BAJO (NTT) - Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Letjen Muhammad Munir mengatakan Ekspedisi NKRI 2016 akan dilakukan di Papua Barat.

"Rencananya akan dilakukan di Papua Barat yang wilayahnya cukup sulit secara geografis," ujar Munir setelah upacara penutupan Ekspedisi NKRI Koridor Kepulauan Nusa Tenggara di Pantai Gorontalo, Labuan Bajo, NTT, Sabtu (6/6).

Karena itu lah, lanjut Munir, pihaknya akan melakukan survei secara cermat dan membagi wilayah ekspedisi.
Kemudian TNI AD akan menyusun personel dengan teliti, mengorganisasi diri serta melakukan persiapan-persiapan yang lebih baik.

"Agar Ekspedisi NKRI berjalan lancar, kami juga membutuhkan dukungan dari semua pihak," ujar mantan panglima Kostrad tersebut.

Pada kesempatan yang sama, wakil KSAD juga mengatakan ekspedisi NKRI 2016 akan melibatkan lebih banyak kementerian setelah Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan memutuskan ekspedisi NKRI menjadi program strategis nasional.

Sebelumnya pada Jumat (5/6) malam, Deputi 1 Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Willem Rampangilei mengatakan pemerintah berkomitmen untuk menjadikan Ekspedisi NKRI 2015 menjadi program nasional.

Menurut Willem, ada beberapa hal yang akan dilakukan oleh pemerintah untuk pelaksanaan ekspedisi NKRI ke depan, khususnya pada pelaksanaan tahun 2016. Pertama, ujarnya, adalah terkait anggaran ekspedisi, yang telah dilaksanakan lima kali sejak tahun 2011, selama ini diusahakan oleh TNI AD dan tidak ada alokasi dana khusus.

Karena itu untuk selanjutnya, pemerintah akan memberikan dukungan anggaran khusus ekspedisi yang jelas dan dapat dipertanggungjawabkan. Yang kedua, lanjut dia, pemerintah akan mengembangkan partisipasi kementerian, lembaga negara, akademisi, LSM serta masyarakat dalam kegiatan ekspedisi. [Antara]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah