-->

Presiden Jokowi Dijadwalkan Lakukan Kunjungan Perdana di Manokwari

MANOKWARI - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan kembali berkunjung ke Manokwari pada pertengahan Mei.

Kunjungan Jokowi untuk meluncurkan kartu sakti yang menjadi andalannya semasa kampanye Pilpres lalu yakni Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan Kartu Simpanan Keluarga Sejahtera (KSKS).

Demikian disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Manokwari F.M.Lalenoh saat memberi arahan pada apel gabungan PNS di halaman kantor bupati di Sowi Gunung, Senin lalu.

Lalenoh mengaku dirinya baru pulang dari Jakarta mewakili Bupati Bastian Salabai untuk bertemu dengan pihak Kementerian Sosial terkait agenda peluncuran KIP, KIS dan KSKS di Manokwari oleh kepala Negara.

Kemensos mengundang Bupati Manokwari untuk menanyakan kesiapan Manokwari menjadi tuan rumah peluncuran kartu sakti Jokowi untuk wilayah Papua.

“Rencananya kunjungan Bapak Presiden pada minggu pertama atau minggu kedua bulan Mei untuk louncing kartu sakti itu. Nanti lokasinya di Anggrem, Borarsi, “ ujar Lalenoh.

Jika terwujud maka kedatangan pada bulan Mei menjadi kunjungan perdana Jokowi ke Ibukota Provinsi Papua Barat semenjak dilantik menjadi Presiden pada Oktober 2014. [CahayaPapua]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah