-->

Polres Sorong Gelar Razia Kendaraan

AIMAS (SORONG) - Guna mempertahankan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Sorong, Sabtu (2/5/2015) lalu digelar razia kendaraan di ruas jalan  protokol Sorong-Klamono. Dalam razia itu polisi mengamankan puluhan mobil dan motor karena kedapatan membawa senjata tajam dan  minuman keras.

Kapolres Sorong, AKBP Gatot Prasetyo, S.Ik melalui  Kabag Ops Kompol Diaz Sasongko, S.Ik kepada wartawan mengatakan, pihaknya berhasil mengamankan dua senjata tajam jenis golok, dua botol CT, empat botol bir dan satu botol minuman topi miring dari kendaraan yang dirasia petugas.

“ Senjata tajam dan miras langsung kami sita, sementara kendaraan dan pelakunya akan kami proses sesuai aturan yang ada,” ujar Diaz sembari menyampaikan razia ini merupakan kegiatan rutin berjangka yang sering dilakukan Polres Sorong khususnya pada moment hari libur untuk meminimalisir berbagai potensi kriminalitas.

Diaz menambahkan, adalah tugas polisi untuk melakukan berbagai upaya antisipasi potensi kriminalitas, salah satunya dengan melakukan rasia rutin kendaraan. “Ini penting mengigat situasi kondusif, merupakan kepentingan umum yang mesti selalu dijaga,” tanbahnya. [CahayaSorong]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah