-->

Pemkot Jayapura Gelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional

KOTA JAYAPURA - Pemerintah Kota Jayapura, menggelar upacara Hari Kebangkitan Nasional  (HARKITNAS) yang dilaksanakan di lapangan upacara kantor Walikota, Rabu (20/5).

Peringatan tersebut dihadiri Muspida kota, Ketua LMA, para Ondoafi, Paguyuban Nusantara, FKPPI, Pemuda Pancasila, pelajar SMA dan SD, perwakilan tukang ojek, buru sapu, buru sampah, IPDN kampus Papua,  BUMN, BUMD dan perwakilan sopir angkot.

Tujuan peringatan HARKITNAS ke 107 adalah untuk terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan jiwa nasionalisme kebangsaan kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan.

Selain itu, menegakkan  nilai-nilai demokrasi berlandaskan moral dan etika berbangsa dan bernegara,mempererat persaudaraan dan mempercepat terwujudnya visi dan misi sebagai bangsa yang maju dan sejahtera dalam bingkai NKRI.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Rudiantara dalam sambutannya tertulisnya yang dibacakan Walikota DR. Benhur Tomi Mano, MM mengatakan melalui peringatan HARKITNAS mengingatkan bangsa Indonesia atas perjuangan The Founding Fathers.

“Marilah kita kenang kembali bagaimana semangat perjuangan The Founding Fathers bangsa besar ini untuk diambil sebagai teladan bagi kita semua,” kata dia.

Dokter Wahidin Soedirohoesodo dan Dokter Soetomo telah menanamkan konsep perjuangan intelektual lewat pembentukan organisasi  untuk membangun kebersamaan dan persatuan antara elemen bangsa.

“Perjuangan bangsa Indonesia belum berakhir, karena perjuangan ini adalah abadi,untuk menuju Indonesia maju dan modern, berkeadilan,sejahtera, berdemokrasi dan bermartabat,” tegas Menteri.

Sejalan dengan semangat dan jiwa kebangkitan Nasional tersebut,maka peringatan Hari kebangkitan Nasional ke 107 tahun 2015 mengusung tema “Melalui Hari Kebangkitan Nasional Kita Bangkitkan Semangat Kerja Keras Mewujudkan Indonesia Maju Dan Sejahtera“.

Sehingga momentum HARKITNAS, lanjut Menteri, harus mampu membangkitkan kembali nilai kebersamaan, persatuan dan kesatuan bangsa dalam menghadapi tantangan yang  ada dengan menggelorakan rasa bangga dan cinta tanah air.

Usai menggelar upacara HARKITNAS dilanjutkan dengan Pencanangan Gerakan Nasional  “AYO KERJA” tingkat kota Jayapura tahun 2015 yang diawali dengan pembacaan dan penandatanganan piagam gerakan Nasional “AYO KERJA “ oleh Walikota Jayapura dan didampingi Muspida kota.

Kemudian dilanjutkan dengan pelepasan balon udara,dan sebagai wujud dukungan gerakan nasional AYO KERJA tingkat kota, dengan turut serta menorehkan HD di atas kain sepanjang 70 meter.

Walikota pada pencanangan hari Nasional “AYO KERJA” menegaskan bahwa gerakan ini adalah untuk mewujudkan seluruh aspek kehidupan dan pembangunan daerah dalam program Nawa Cita yang telah dicanangkan oleh Presiden RI Joko Widodo.

“Piagam gerakan Nasional ‘AYO KERJA” ini juga membutuhkan tanda tangan pada kain sepanjang 70 meter sebagai bentuk dukungan masyarakat kota Jayapura,” tegas dia.

Walikota juga meminta untuk saling memberikan rasa aman bagi semua warga kota sehingga mampu membangun tata kelola Pemerintahan yang bersih, efektif, demokratis dan tepercaya.

Kepada sejumlah wartawan Walikota mengatakan gerakan Nasional ‘AYO KERJA”untuk provinsi Papua baru dilakukan di kota Jayapura.

Hal ini sesuai dengan instruksi Menteri Dalam Negeri dan menindaklanjuti surat kawat Mendagri No. 100 pertanggal 16 Maret 2015 tentang Gerakan Nasional AYO KERJA untuk mendukung program
Nawa Cita berupa 9 program Presiden.

Pada pencanangan tingkat kota dihadiri masyarakat kota, BUMN, BUMD, dunia usaha, perbankan, anggota DPRD kota, para pelajar, dan organisasi wanita tingkat kota Jayapura.

“Pencanangan ini menjadi komitmen kita bersama untuk melaksanakan kerja melayani masyarakat dengan transparan dan tulus hati dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah Pemerintah Kota Jayapura,” tandasnya.

Dengan komitmen ini agar Pemkot siap untuk melayani masyarakat di bidang pembangunan, pemerintahan dan pembinaan kemasyarakatan sesuai tugas dan fungsi masing-masing. [Dharapos]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah