-->

Lokasi Smelter PT Freeport Indonesia Siap Diputuskan

JAKARTA - Pemerintah menegaskan pembangunan fasilitas pengolahan dan pemurnian (smelter) tembaga PT Freeport Indonesia di Papua diputuskan pekan depan.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said mengatakan, keputusan itu diambil setelah pihaknya berkunjung ke Timika, Papua, bersama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimoeljono. “Minggu depan kami akan melihat lokasi secara langsung untuk menyusun rencana di tempat, biar feel bisa diperoleh,” kata dia di Kementerian ESDM, Jakarta, kemarin.

Sudirman mengatakan, pemerintah mendengar aspirasi masyarakat Papua untuk membangun smelter di sana. Namun, pemerintah tetap harus mengomunikasikan dengan Freeport dan Pemda Papua. “Bagaimana kelanjutannya, ini harus dibicarakan ketiga pihak. Pekan depan di lapangan kita akan menyimpulkan,” kata dia.

Lebih lanjut Sudirman mengatakan, selain membangun smelter di Papua, Freeport juga tetap membangun smelter di Gresik, Jawa Timur. Pembangunan smelter di Papua bisa direalisasikan lebih permanen dan jangka panjang. “Tapi, kesimpulan mengenai ini akan kita ambil di lapangan bersama Freeport, bagaimana pun yang akan melaksanakan adalah mereka,” tandasnya.

Di tempat yang sama Gubernur Papua Lukas Anembe meminta Freeport merealisasikannya diPapua. Adapun, hasilkeputusan pembangunan smelter akan mengerucut pekan depan. Menurutnya, kehadiran Freeport harus bermanfaat bagi kemajuan Papua dan Indonesia. Apabila smelter dibangun di Papua, maka akan memberikan multiplier effect pembangunan daerah yang luar biasa.

“Pekan depan keputusan smelter itu. Pembangunan smelter akan mendorong multiplier di wilayah itu,” katanya. Sedangkan Bupati Mimika Eltinus Omaleng mengancam, jika Freeport tidak bangun smelter , lebih baik angkat kaki meninggalkan Papua. Ancaman itu dilontarkan lantaran itu keinginan rakyat Papua.

“Kalau tidak bangun, ya keluar. Kalau Freeport tidak bangun smelter di Timika, lebih baik angkat kaki dari daerah itu,” kata dia. Anggota Komisi VII DPR Dapil Papua Tony Wardoyo mengatakan bertemunya Gubernur Papua Lukas Anembe dengan Menteri ESDM merupakan kesempatan menyatukan keinginan bersama. [Okezone]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah