-->

Enggang Air Pengangkut BBM Tergelincir di Bandara Bilogai

KOTA JAYAPURA - Pesawat Enggang PK RSE Naraya, pengangkut bahan bakar minyak (BBM) mengalami kecelakaan di Bandara Bilogai, Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua.

Tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Pesawat dilaporkan hanya mengalami kerusakan baling-baling.

Kabid Humas Polda Papua, Kombes Polisi Sulistio Pudjo menuturkan, pesawat yang dipiloti Perhat A dengan co pilot Ibrahim itu, tergelincir di ujung landasan bandara saat hendak mendarat.

"Mereka mengangkut BBM dari Kabupaten Nabire, tapi saat mau landing pesawat malah tergelincir, pada pukul 11.45 WIT siang tadi. Beruntung tidak ada korban jiwa, dan kondisi pesawat hanya mengalami kerusakan di baling-baling depan, ban depan serta sayap kiri bagian pesawat menabrak Pagar Pembatas Bandara," terang Pudjo, Minggu (22/11/2014).

Saat ini, pesawat dilaporkan masih berada di ujung landasan pacu dan mendapat pengamanan dari anggota gabungan Polsek Sugapa. [Okezone]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah