-->

Mobil APV Terbakar Usai Diservis di Bengkel

TIMIKA (MIMIKA) – Satu unit mobil Suzuki APV dengan Nomor Polisi DS 1760 MD berwarna silver nyaris membakar seluruh bodi mobil, setelah api membakar bagian mesin tepat dibawah kursi depan.

Kejadian itu terjadi di Jalan Budi Utomo, tepatnya di depan SMPN 2, Jumat (3/10). Kepada Salam Papua, Benny (32) yang mengendarai mobil tersebut menjelaskan bahwa, setelah mobil di service di salah satu bengkel di jalan Cendrawasih, ia mengantar temannya di jalan Budi Utomo.

Setelah mengantar temannya, Benny kemudian berbalik arah untuk kembali ke jalan Cendrawasih. Namun, saat berada didepan TK Yosua jalan Budi Utomo, seorang tukang ojek menghampiri mobil yang dikendarainya dan mengatakan jika mobilnya penuh dengan asap dan ada percikan api dari bawah mobil. Mendengar hal itu, Benny menghentikan kendaraannya didepan SMP Negeri 2.

Saat Ia keluar dari mobil itu, terlihat tempat mesin yang terletak didepan mobil telah mengeluarkan banyak asap dan percikan api, sehingga Benny langsung melaporkan kejadian tersebut ke Satlantas Polres Mimika, yang tidak jauh dari lokasi kejadian. Petugas Satlantas langsung menghubungi pemadam kebakar untuk memadamkan api yang telah membakar mesin mobil.

Anggota Polsek Mimika Baru, yang dipimpin Kanit Reskrim, Ipda J. Limbong kemudian mendatangi TKP untuk memintai keterangan Benny atas kejadian tersebut. Belum diketahui pasti penyebabnya, namun dugaan akibat konsleting. [SPC]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah