Dukung Persipura Jayapura, Gubernur Papua Belikan Bus Baru
pada tanggal
Friday, 28 February 2014
KOTA JAYAPURA - Gubernur Papua, Lukas Enembe mengungkapkan, Persipura Jayapura bakal mendapatkan bus baru untuk mobilitas tim dari mess ke tempat latihan, maupun stadion saat menjalani pertandingan.
Lukas menegaskan, dirinya bakal memberikan dukungan penuh kepada Persipura di pentas sepak bola nasional maupun internasional. Selain di Indonesia Super League (ISL), Persipura juga berlaga di Piala AFC pada musim ini.
Sebagai salah satu bentuk dukungannya, Lukas menghadiri laga antara Persipura dan Churchill Brothers di laga pembuka Grup E Piala AFC 2014. Persipura pun tampil sebagai pemenang dengan skor 2-0.
Lukas menyatakan, pihaknya siap memberikan dukungan kepada tim kebanggaan masyarakat Papua tersebut dalam berlaga di Piala AFC, dan kompetisi lainnya. Gubernur juga mengakui, Pemprov Papua telah melakukan pengadaan kendaraan berupa bus yang nantinya akan diserahkan kepada Persipura.
“Tahun ini kita meniadakan pembelian semua kendaraan dinas pada semua SKPD, tetapi kita fokus untuk pembelian bus, termasuk untuk Persipura Jayapura, rumah sakit, dan VIP Bandara Sentani,” ujar Gubernur. [Goal]
Lukas menegaskan, dirinya bakal memberikan dukungan penuh kepada Persipura di pentas sepak bola nasional maupun internasional. Selain di Indonesia Super League (ISL), Persipura juga berlaga di Piala AFC pada musim ini.
Sebagai salah satu bentuk dukungannya, Lukas menghadiri laga antara Persipura dan Churchill Brothers di laga pembuka Grup E Piala AFC 2014. Persipura pun tampil sebagai pemenang dengan skor 2-0.
Lukas menyatakan, pihaknya siap memberikan dukungan kepada tim kebanggaan masyarakat Papua tersebut dalam berlaga di Piala AFC, dan kompetisi lainnya. Gubernur juga mengakui, Pemprov Papua telah melakukan pengadaan kendaraan berupa bus yang nantinya akan diserahkan kepada Persipura.
“Tahun ini kita meniadakan pembelian semua kendaraan dinas pada semua SKPD, tetapi kita fokus untuk pembelian bus, termasuk untuk Persipura Jayapura, rumah sakit, dan VIP Bandara Sentani,” ujar Gubernur. [Goal]