Persipura Disambut Ribuan Masyarakat Jayapura
pada tanggal
Saturday, 7 September 2013
KOTA JAYAPURA - Juara Indonesia Super League (ISL) Persipura Jayapura disambut ribuan masyarakat Jayapura hari ini, Sabtu (07/09/2013) pagi. Boaz Solossa turun membawa piala replika juara ISL disambut ratusan masyarakat yang memasuki Bandara Sentani.
Tim Persipura akan diarak sepanjang 23 kilometer dari Sentani, Kabupaten Jayapura menuju Kota Jayapura dengan konvoi ribuan kendaraan. Dalam pantauan Suara Pembaruan, ribuan masyarakat sudah memadati jalan-jalan, ada juga juga ada panggung musik.
Setiap kendaraan terlihat membawa bendera merah hitam lambang baju tim Persipura. Media officer Persipura, Ridwan Manubun mengatakan, konvoi ini akan berlangsung lama.
"Perjalanan konvoi akan sampai Jayapura pada sore hari. Ini karena peraihan bintang empat sebagai juara kasta tertinggi sepak bola,"ujarnya.
Sang 'Mutiara Hitam', julukan Persipura melalui tangan dingin pelatih Jacksen Tiago lebih memilih menggunakan jasa pemain lokal. Sebagai pelatih, ia sudah mencium bakat-bakat muda Papua yang sangat bertalenta.
Ini menjadi alasan utama, sehingga dirinya melakukan komunikasi dengan manajemen untuk mengaktifkan kembali kompetisi lokal demi menjaring pemain muda bertalenta.
Alasan lain, semua pemain Persipura mempunyai naluri gol sangat tinggi. Sebut saja Ian Kabes, Gerald Pangkali, Imanuel Wanggai, Lim Jun Sik, Lukas Mandowen, Nelson Alom, Otavio Dutra, Patrick Wanggai, Bio Paulin, Ricky Kayame, Ferdinando Pahabol, Zah Rahan Kranggar dan terakhir sang pemuncak top skor yaitu Boaz Solossa yang telah mengemas 26 gol.
"Tuhan kami sangat baik”. Begitulah ungkapan Jacksen Tiago kala timnya memenangkan setiap pertandingan.
Panglima Kodam XVII Trikora Cenderawasih, Mayor Jenderal (Mayjend) TNI Christian Zebua saat ditemui Suara Pembaruan, Jumat (06/09/2013) mengaku kaget dengan antusias rakyat Papua yang menyambut Persipura Jayapura.
"Luar biasa antusias masyarakat Papua terhadap kedatangan tim Persipura Jayapura. Sungguh membanggakan,"ujarnya. [BeritaSatu]
Tim Persipura akan diarak sepanjang 23 kilometer dari Sentani, Kabupaten Jayapura menuju Kota Jayapura dengan konvoi ribuan kendaraan. Dalam pantauan Suara Pembaruan, ribuan masyarakat sudah memadati jalan-jalan, ada juga juga ada panggung musik.
Setiap kendaraan terlihat membawa bendera merah hitam lambang baju tim Persipura. Media officer Persipura, Ridwan Manubun mengatakan, konvoi ini akan berlangsung lama.
"Perjalanan konvoi akan sampai Jayapura pada sore hari. Ini karena peraihan bintang empat sebagai juara kasta tertinggi sepak bola,"ujarnya.
Sang 'Mutiara Hitam', julukan Persipura melalui tangan dingin pelatih Jacksen Tiago lebih memilih menggunakan jasa pemain lokal. Sebagai pelatih, ia sudah mencium bakat-bakat muda Papua yang sangat bertalenta.
Ini menjadi alasan utama, sehingga dirinya melakukan komunikasi dengan manajemen untuk mengaktifkan kembali kompetisi lokal demi menjaring pemain muda bertalenta.
Alasan lain, semua pemain Persipura mempunyai naluri gol sangat tinggi. Sebut saja Ian Kabes, Gerald Pangkali, Imanuel Wanggai, Lim Jun Sik, Lukas Mandowen, Nelson Alom, Otavio Dutra, Patrick Wanggai, Bio Paulin, Ricky Kayame, Ferdinando Pahabol, Zah Rahan Kranggar dan terakhir sang pemuncak top skor yaitu Boaz Solossa yang telah mengemas 26 gol.
"Tuhan kami sangat baik”. Begitulah ungkapan Jacksen Tiago kala timnya memenangkan setiap pertandingan.
Panglima Kodam XVII Trikora Cenderawasih, Mayor Jenderal (Mayjend) TNI Christian Zebua saat ditemui Suara Pembaruan, Jumat (06/09/2013) mengaku kaget dengan antusias rakyat Papua yang menyambut Persipura Jayapura.
"Luar biasa antusias masyarakat Papua terhadap kedatangan tim Persipura Jayapura. Sungguh membanggakan,"ujarnya. [BeritaSatu]