Jelang Lebaran Arus Mudik di Pelabuhan Jayapura Meningkat
pada tanggal
Monday, 5 August 2013
KOTA JAYAPURA - Arus mudik melalui kapal laut di pelabuhan Jayapura begitu begitu tinggi, Rabu malam, KM Sinabung dengan tujuan Jayapura, Serui, Manokwari, Sorong, Ternate, Bitung, Banggai, Baubau, Makassar, Surabaya, Jakarta begitu dipadati masyarakat Kota Jayapura dan sekitarnya yang ingin mudik di kampung halamannya.
Dari pantauan Bintang Papua di pelabuhan Jayapura, kebanyakan yang sudah pulang adalah tujuan Ternate, Bitung, Baubau. Untuk arah Makassar dan Jawa sudah diangkut dengan kapal KM Bukit Siguntang, Gunung Dempo dan Nggapulu khusus yang mudik ke Fakfak.
Sementara pihak PT Pelni guna mengantisipasi puncak arus mudik pelabuhan Jayapura ke kota tujuan pihak PT Pelni Jayapura membuat posko pemantau.
Kepala Wilayah PT Pelni Firman Rachimin, SE kepada Bintang Papua mengatakan bahwa posko tersebut berfungsi sebagai tempat pengaduan juga pelayanan bagi para pemudik yang memerlukan informasi seputar arus mudik di dalam pelabuhan juga memantau persiapaan arus mudik dan arus balik hingga H plus 15 serta memberikan kenyamanan dan menjaga keselamatan para pemudik yang ingin berlayar menggunakan armada PT Pelni.
“Posko tersebut kita buat setiap ada momen besar keagamaan seperti Natal dan Lebaran dengan melibatkan badan SAR, KP3 Laut, KPLP, Kesehatan Pelabuhan juga Jasa Rahardja,” katanya.
Untuk saat ini PT Pelni dalam sebulan telah menyiapkan sebanyak 6 unit kapal putih yang melayani beberapa rute, dengan armada sebanyak itu dalam satu bulan bisa melakukan kunjungan ke Jayapura sebanyak 12 kali dalam satu bulan, sehingga dengan jumlah penumpang yang ada akan bisa terlayani dengan baik. [BintangPapua]
Dari pantauan Bintang Papua di pelabuhan Jayapura, kebanyakan yang sudah pulang adalah tujuan Ternate, Bitung, Baubau. Untuk arah Makassar dan Jawa sudah diangkut dengan kapal KM Bukit Siguntang, Gunung Dempo dan Nggapulu khusus yang mudik ke Fakfak.
Sementara pihak PT Pelni guna mengantisipasi puncak arus mudik pelabuhan Jayapura ke kota tujuan pihak PT Pelni Jayapura membuat posko pemantau.
Kepala Wilayah PT Pelni Firman Rachimin, SE kepada Bintang Papua mengatakan bahwa posko tersebut berfungsi sebagai tempat pengaduan juga pelayanan bagi para pemudik yang memerlukan informasi seputar arus mudik di dalam pelabuhan juga memantau persiapaan arus mudik dan arus balik hingga H plus 15 serta memberikan kenyamanan dan menjaga keselamatan para pemudik yang ingin berlayar menggunakan armada PT Pelni.
“Posko tersebut kita buat setiap ada momen besar keagamaan seperti Natal dan Lebaran dengan melibatkan badan SAR, KP3 Laut, KPLP, Kesehatan Pelabuhan juga Jasa Rahardja,” katanya.
Untuk saat ini PT Pelni dalam sebulan telah menyiapkan sebanyak 6 unit kapal putih yang melayani beberapa rute, dengan armada sebanyak itu dalam satu bulan bisa melakukan kunjungan ke Jayapura sebanyak 12 kali dalam satu bulan, sehingga dengan jumlah penumpang yang ada akan bisa terlayani dengan baik. [BintangPapua]