-->

Gerindra Kabupaten Yapen Siap Ikuti Pemilu Legislatif

SERUI (YAPEN) - Keseriusan DPC Gerindra Kabupaten Yapen untuk mengikuti Pemilu Legislatif terus ditunjukkan, selain persiapan strategi untuk bisa mendapat kursi di DPRD Yapen, partai ini juga telah melakukan penyempurnaan beberapa berkas caleg yang terdaftar di DCS dimana.

Hal itu disampaikan Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Kepulauan Yapen Radius Simbolon,S.E., M.B.A., kepada Bintang Papua beberapa waktu lalu di Serui, ketika ditanya terkait kesiapan partai yang dipimpinnya itu.

“Untuk caleg dari partai Gerindra Yapen sendiri memang terdapat beberapa yang memiliki kekurangan di dalam berkasnya sehingga KPU menyarankan untuk melakukan perbaikan berkas dan ditandatangani sebelum batas pengembalian berkas nanti, sehingga apabila tidak dihiraukan maka KPU dengan wewenangnya akan mencoret caleg tersebut dari DCS,” ungkapnya.

Menurut Radius Simbolon, berkas dari para caleg partai Gerindra yang dinyatakan belum lengkap oleh KPU tersebut telah dilengkapi oleh caleg yang bersangkutan, sehingga untuk partai Gerindra sendiri tidak mengalami hambatan mengenai berkas dan dinyatakan siap untuk memasuki tahapan selanjutnya yakni tahapan penetapan daftar calon tetap peserta pemilu legislatif 2014.

Sementara itu ketika disinggung mengenai kemelut yang di hadapi partai Gerindra khususnya persoalan dualisame kepemimpinan, Radius Simbolon menjelaskan Gerindra tidak lagi diperhadapkan dengan dualisme kepemimpinan atau SK ganda, dimana menurutnya sendiri SK yang di keluarkan hanya berfungsi untuk menggantikan SK yang lama dan kepengurusan SK yang baru dinyatakan sah.

“Yang saya ingin tegaskan bahwa tidak ada dualisme kepemimpinan atau SK ganda pada partai Gerindra Yapen karena yang sebenarnya terjadi yakni di keluarkannya SK baru untuk menggantikan SK kepemimpinan yang lama dan SK tersebut dinyatakan sah dan menurut saya hal tersebut sudah sesuai dengan prosedur partai,” tegasnya.

Untuk itu dirinya menghimbau kepada kepengurusan partai yang lama agar kedepannya  bersama saling mendukung dan bekerja keras dengan kepengurusan yang baru untuk meraih kursi pada putaran pemilu legislatif dan pemilu presiden dan wakil presiden sesuai dengan visi dan misi partai Gerindra. [BintangPapua]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah