Festival Topeng Nasional 2013 di Provinsi West New Britain
pada tanggal
Wednesday, 24 July 2013
Festival dibuka oleh Menteri Kebudayaan dan Pariwisata, Boka Kondra dan Gubernur West New Britain, Sasindran Muthuvel.
Menteri diberikan salam tradisional dengan cara diarak diatas sebuah dudukan tradisional yang diangkat oleh para pemuda dari desa Masal, distrik Kandrian Gloucester.
Dalam sambutannya, Sasindran Muthuverl memberitahukan menteri dan khalayak ramai bahwa walau festival ini dilaksanakan tanpa banyak bantuan dari kementerian, namu ia tetap mengucapkan selamat kepada pemerintah provinsi dan orang-orang yang telah menyukseskannya.
Dia juga menekankan bahwa Provinsi West New Britain telah memberikan kontribusi ekonomi melalui perhutanan dan kelapa sawit sehingga ia meminta menteri untuk mendukung inisiatif mereka untuk melaksanakan lebih banyak lagi pembangunan infrastruktur di provinsi itu.
Kondra menanggapinya dengan menyatakan bahwa untuk memperlihatkan betapa pentingnya budaya di PNG, tidak perlu dicapai melalui arsip perpustakaan . Namun dengan cara mempromosikan, melestarikan dan melindungi warisan budaya itu melalui festival budaya seperti ini. [EMTV| VSA]