-->

Berten Pagawak Minta Kabupaten Mamberamo Tengah Kembalikan Guru ke SMPN Kelila

WAMENA (JAYAWIJAYA) – Kepala Sekolah (Kepsek) SMPN Kelila, Berten Pagawak meminta Bupati Mamberamo Tengah untuk mengembalikan para guru yang ditempatkan di dinas, untuk kembali melaksanakan tugasnya sebagai pendidik.

“Pembangunan tidak akan terjadi jika Sumber Daya Manusia (SDM) di daerah ini tidak dididik dengan baik. Saya sangat menyesal karena guru-guru banyak yang ditarik ke kantor,” ujarnya kepada Harian Pagi Papua di Kelila, Selasa pekan lalu. 

Dicontohkannya, sejak SMPN Kelila berdiri tahun 1983 hingga sekarang, banyak lulusan yang dihasilkan, namun semakin hari bukan kualitasnya meningkat tetapi menurun, karena para guru ditarik ke dinas sejak kabupaten Mamberamo Tengah dimekarkan.

“Selama ini yang mengajar anak-anak di sekolah ini hanya 2 guru honor, 2 orang calon pegawai negeri sipil (CPNS)  dan 3 guru kontrak, serta saya sendiri sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS). Dari 7 guru-guru itu juga semuanya tidak aktif di sekolah,” jelasnya.

Menurutnya, jika seorang guru ditempatkan di dinas, maka profesi sebagai guru tidak dijalankan sebagaiman mestinya. Hal tersebut lanjutnya, juga mendatangkan kerugian bagi pemda, sebab pegawai tersebut tidak mengerti birokrasi dengan baik.

“Persoalan ini tidak hanya terjadi di SMPN Kelila, tetapi di SD dan SMA Kelila. Hampir semua guru-guru tidak ada di tempat tugasnya,” ungkapnya.

Dikatakannya, pendidikan adalah dasar dari pada pembangunan, jika tidak ada pendidikan, maka jangan berharap akan ada pembangunan.

“Ada banyak orang pintar diberbagai profesi, tetapi jika orang-orang tersebut tidak melalui proses pendidikan dari dasar, menengah hingga atas, maka orang-orang pintar itu tidak ada artinya,” tegasnya.

Berkaitan dengan dimulainya tahun ajaran baru diharapkannya, para guru yang belum berada di tempat tugasnya, untuk segera kembali dan melaksanakan tugasnya dengan maksimal. [HarianPagiPapua]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah