Persipura Jayapura Siap Hadapi Persisam Samarinda di Stadion Mandala
pada tanggal
Wednesday, 12 June 2013
KOTA JAYAPURA – Setelah melewati masa istirahat pasca laga Timnas Indonesia menghadapi Belanda, Persipura Jayapura, Rabu (12/06/2013) sore nanti kembali memainkan pertandingan kandang menghadapi Persisam Samarinda di Stadion Mandala Jayapura.
Mengingat ketatnya perburuan poin antara beberapa tim papan atas, tiga poin menjadi wajib dalam laga ini.
Torehan tiga poin akan sangat membantu mutiara hitam untuk semakin mengokohkan posisinya pada puncak klasemen, selain itu, para pesaing Persipura, seperti Arema Cronous, Sriwijaya FC dan Persib Bandung terus berusaha keras.
“Melihat perhitungan poin maksimal yang akan didapatkan oleh Arema adalah 81. Jadi kami memerlukan 24 poin lagi untuk meraih gelar. Poin Persipura berkurang atau tidak tergantung Arema,” ujar Pelatih Persipura, Jacksen F Tiago, Senin (10/06/2013) lalu.
Bila Arema mengalami kekalahan dalam laga berikutnya, tentu saja akan mempengaruhi proses penentuan juara, namun, yang terpenting saat ini adalah bagaimana mengamankan tiga poin pada seluruh pertandingan kandang.
Rasa percaya diri yang berlebihan tentu saja bisa menjadi boomerang bagi Boaz dan kawan-kawan. Apalagi Persisam Samarinda adalah salah satu tim yang mampu menahan imbang Persipura pada putaran pertama. Saat itu kedua tim bermain imbang 0 – 0.
Persipura juga dipastikan tidak diperkuat salah satu menara di lini belakang, Bio Pauline Pierre akibat akumulasi kartu kuning. Besar kemungkinan Coach Jacksen Tiago akan menempatkan Ricardo Salampessy atau Ortizan Solossa pada pos yang ditinggal Bio.
Di lini serang Persipura juga tidak diperkuat sang creator, Zah Rahan Kranggar yang sedang memperkuat Tim Nasional Liberia dalam kualifikasi gurp J Pra Piala Dunia.
Sementara, Tim tamu, Persisam Samarinda dipastikan datang ke Jayapura dengan kekuatan penuh. Dua pemainnya yang belum fit pun dibawa serta, yakni Lancine Kone dan Ebrahim Lovenian, motivasi Persisam sangat tinggi, mereka punya keinginan kuat untuk mampu merebut poin di Mandala.
Manajer Persisam Samarinda, Agus Coeng Setiawan, menyampaikan bahwa,”Kita semua tahu bahwa ini adalah misi mustahil, tapi kita datang dengan tekad kuat, melawan Persipura adalah tantangan,” ujarnya.
Tekad Persisam harus benar-benar diwaspadai mutiara hitam, mengamankan kemenangan harus dilakukan secepat mungkin dalam pertandingan nanti. Boaz Solossa, Ian Luis Kabes, Patrich Wanggai, Ferinando Pahabol dan Lukas Mandowen akan menjadi tumpuan, selain beberapa pemain lainnya yang juga memiliki naluri gol yang baik.
Harapan dan tekad Persipura untuk tetap menjadi nomor satu pada klasemen ISL harus tetap dijaga, kemenangan menjadi wajib dalam pertandingan sore nanti untuk semakin mendekatkan diri dengan gelar juara, dan tetap menjaga rekor kemenangan dan belum terkalahkan. [BintangPapua| SoccerWay]
Mengingat ketatnya perburuan poin antara beberapa tim papan atas, tiga poin menjadi wajib dalam laga ini.
Torehan tiga poin akan sangat membantu mutiara hitam untuk semakin mengokohkan posisinya pada puncak klasemen, selain itu, para pesaing Persipura, seperti Arema Cronous, Sriwijaya FC dan Persib Bandung terus berusaha keras.
“Melihat perhitungan poin maksimal yang akan didapatkan oleh Arema adalah 81. Jadi kami memerlukan 24 poin lagi untuk meraih gelar. Poin Persipura berkurang atau tidak tergantung Arema,” ujar Pelatih Persipura, Jacksen F Tiago, Senin (10/06/2013) lalu.
Bila Arema mengalami kekalahan dalam laga berikutnya, tentu saja akan mempengaruhi proses penentuan juara, namun, yang terpenting saat ini adalah bagaimana mengamankan tiga poin pada seluruh pertandingan kandang.
Rasa percaya diri yang berlebihan tentu saja bisa menjadi boomerang bagi Boaz dan kawan-kawan. Apalagi Persisam Samarinda adalah salah satu tim yang mampu menahan imbang Persipura pada putaran pertama. Saat itu kedua tim bermain imbang 0 – 0.
Persipura juga dipastikan tidak diperkuat salah satu menara di lini belakang, Bio Pauline Pierre akibat akumulasi kartu kuning. Besar kemungkinan Coach Jacksen Tiago akan menempatkan Ricardo Salampessy atau Ortizan Solossa pada pos yang ditinggal Bio.
Di lini serang Persipura juga tidak diperkuat sang creator, Zah Rahan Kranggar yang sedang memperkuat Tim Nasional Liberia dalam kualifikasi gurp J Pra Piala Dunia.
Sementara, Tim tamu, Persisam Samarinda dipastikan datang ke Jayapura dengan kekuatan penuh. Dua pemainnya yang belum fit pun dibawa serta, yakni Lancine Kone dan Ebrahim Lovenian, motivasi Persisam sangat tinggi, mereka punya keinginan kuat untuk mampu merebut poin di Mandala.
Manajer Persisam Samarinda, Agus Coeng Setiawan, menyampaikan bahwa,”Kita semua tahu bahwa ini adalah misi mustahil, tapi kita datang dengan tekad kuat, melawan Persipura adalah tantangan,” ujarnya.
Tekad Persisam harus benar-benar diwaspadai mutiara hitam, mengamankan kemenangan harus dilakukan secepat mungkin dalam pertandingan nanti. Boaz Solossa, Ian Luis Kabes, Patrich Wanggai, Ferinando Pahabol dan Lukas Mandowen akan menjadi tumpuan, selain beberapa pemain lainnya yang juga memiliki naluri gol yang baik.
Harapan dan tekad Persipura untuk tetap menjadi nomor satu pada klasemen ISL harus tetap dijaga, kemenangan menjadi wajib dalam pertandingan sore nanti untuk semakin mendekatkan diri dengan gelar juara, dan tetap menjaga rekor kemenangan dan belum terkalahkan. [BintangPapua| SoccerWay]