Persipura Jayapura Pertanyakan Perubahan Perangkat Pertandingan Hadapi Arema Cronous
pada tanggal
Wednesday, 1 May 2013
KOTA JAYAPURA - Manajemen Persipura Jayapura mempertanyakan perubahan perangkat pertandingan yang akan memimpin laga Persipura menghadapi Arema Cronous, Kamis (02/05/2013).
Persipura melalui media officernya, Bento Madubun mengatakan, pergantian perangkat pertandingan saat Persipura menghadapi Arema Cronous di Stadion Mandala mendatang adalah hal yang tidak lazim.
"Ini sepertinya ganjil. Dua pertandingan dipimpin perangkat pertandingan yang berbeda. Harusnya perangkat pertandingan yang memimpin laga Persipura melawan Gresik United, mereka juga yang memimpin laga Persipura melawan Arema," kata Bento Madubun, Selasa (30/04/2013).
"Jadi perangkat pertandingan yang memimpin laga Persipura melawan Gresik United kembali ke Jakarta lalu digantikan perangkat pertandingan lain. Ini kan aneh dan baru pertama kali terjadi. Ada apa ini," sambungnya.
Persipura, diakui Bento, akan mempertanyakan perubahan perangkat pertandingan itu kepada Badan Liga Indonesia (BLI) selaku penyelenggara kompetisi. [Okezone]
Persipura melalui media officernya, Bento Madubun mengatakan, pergantian perangkat pertandingan saat Persipura menghadapi Arema Cronous di Stadion Mandala mendatang adalah hal yang tidak lazim.
"Ini sepertinya ganjil. Dua pertandingan dipimpin perangkat pertandingan yang berbeda. Harusnya perangkat pertandingan yang memimpin laga Persipura melawan Gresik United, mereka juga yang memimpin laga Persipura melawan Arema," kata Bento Madubun, Selasa (30/04/2013).
"Jadi perangkat pertandingan yang memimpin laga Persipura melawan Gresik United kembali ke Jakarta lalu digantikan perangkat pertandingan lain. Ini kan aneh dan baru pertama kali terjadi. Ada apa ini," sambungnya.
Persipura, diakui Bento, akan mempertanyakan perubahan perangkat pertandingan itu kepada Badan Liga Indonesia (BLI) selaku penyelenggara kompetisi. [Okezone]