-->

Siswa SD Distrik Airu Ikuti Ujian Nasional di Kota Sentani

SENTANI (JAYAPURA) - Puluhan siswa Sekolah Dasar (SD) yang berada di distrik Airu, Kabupaten Jayapura, Papua dipindahkan ke distrik Kota Sentani.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura Alpius Toam mengatakan pemindahan murid tersebut dilakukan untuk mempermudah siswa mengikuti ujian nasional tingkat SD. Selain itu juga untuk mempermudah proses pembuatan ijasah.

“Tetapi untuk sementara ini kita sudah pindahkan mereka ke distrik Sentani, tepatnya di SD Inpres Kehiran. Kita tampung mereka untuk mempermudah mereka supaya ketika selesai ujian kemudian kita lengkapi ijasah dan seterusnya mau lanjut ke mana kita urus.Kita memang memberikan prioritas kepada anak-anak kita yang dari distrik Airu,” jelas Alpius kepada wartawan.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura Alpius Toam menambahkan, saat ini dinas pendidikan melakukan pembimbingan kepada siswa SD distrik Airu untuk persiapan menghadapi ujian nasional.

Distrik Airu merupakan distrik yang terjauh di Kabupaten Jayapura. Untuk menuju ke daerah tersebut hanya bisa dilewati dengan pesawat berbadan kecil dengan biaya sewa mencapai puluhan juta rupiah. [PortalKBR| Kompas]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah