-->

Komisi D DPR Papua Barat Kunjungi Kabupaten Sorong Selatan

TEMINABUAN (SORSEL) - Komisi D DPR Papua Barat (DPRPB) bidang Kesejahteraan Rakyat (Kesra) melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke Kabupaten Sorong Selatan (Sorsel) Jumat (26/04/2013).

Anggota Komisi D DPRPB sebanyak3 orang yakni Wakil Ketua Komisi Laurentius Ren Ell, SE; Albertina Mansim dan Hasanuddin Nur. Ketiga anggota Komisi D DPRPB ini diterima Sekda Dortheis Sesa, SE; Asisten II Setda bidang Perekonomian dan Pembangunan (Perekbang) serta SKPD terkait yakni Dinas Kesehtan, Dinas Pendidikan dan Badan Pemberdayaan Masyarakat.

Pertemuan dan diskusi ini berlangsung di ruang rapat kantor Bupati Sorsel. Ren Ell usai pertemuan kepada Radar Sorong menjelaskan, dalam kunjungan kerja kali ini Komisi D membicarakan pembangunan pendidikan dan kesehatan di pedalaman.

"Masalah yang krusial di tanah ini menurut saya yaitu bagaimana membangun pendidikan dan kesehatan di pedalaman. Hal ini yang menjadi fokus kita dalam diskusi tadi," ujarnya di Hotel Mratuwa Sesna.

Dijelaskan Ren Ell, pihaknya menanyakan kepada Dinas Pendidikan dan Dinas Kesehatan apakah pendidikan dan kesehatan sudah menjangkau sampai ke wilayah pedalaman. Kalau belum masalah atau kendalanya apa. Selanjutnya apa saran kepada wakil rakyat di DPRPB untuk diperjuangkan bersama. Dari hasil diskusi ternyata pendidikan sudah menjangkau ke pedalaman, hanya saja ada sejumlah kendala.

Contohnya tenaga guru dengan golongan III/a di pedalaman tidak dapat menikmati fasilitas mempunyai gaji yang sama dengan tenaga guru golongan III/a di kota dan menikmati fasilitas apa saja. Ini merupakan masalah, kalau dibiarkan terus akan mempengaruhi kinerja guru di pedalaman. Kondisi ini sangat manusiawi di jaman yang maju seperti sekarang ini. Hal ini merupakan temuan dalam diskusi tadi.

Oleh karena itu diperlukan keberanian untuk membuat kebijakan melalui sebuah terobosan guna mengantisipasi hal tersebut. Pihaknya akan membicarakan hal tersebut dengan Dinas Pendidikan Provinsi Papua Barat. [RadarSorong]

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel


Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari  Papua Untuk Semua di Grup Telegram Papua Untuk Semua. Klik link https://t.me/PapuaCom kemudian join/bergabung. Pastikan Anda sudah menginstall aplikasi Telegram di ponsel.

Papua Untuk Semua - Jendela Anak Tanah