Bantai Persiba, Persipura Siap Tundukkan Madura United
pada tanggal
Wednesday, 23 November 2016
Persipura menggasak Persiba dengan skor telak 4-1 di Stadion Segiri, Balikpapan, Sabtu, 19 November 2016 lalu. Mereka mampu bangkit setelah dalam dua laga sebelumnya hanya meraih hasil seri dan menelan kekalahan.
Menurut pelatih Persipura, Alfredo Vera, timnya memang mengalami penurunan performa khususnya di lini depan. Hal ini tak lepas dari absennya Boaz yang tengah fokus bersama Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2016.
Baca Juga
Dalam dua laga sebelum jumpa Persiba, Persipura hanya memetik hasil imbang 0-0 kontra Pusamania Borneo FC (PBFC) dan kalah 0-2 dari Persib Bandung. Dua hasil tanpa gol jadi bukti jika Persipura kesulitan di lini serang.
Persipura saat ini berada di posisi tiga klasemen TSC dengan raihan 53 poin. Jumlah tersebut hanya terpaut dua poin dengan Arema Cronus dan Madura United di posisi pertama dan kedua klasemen.
Oleh sebab itu, Alfredo tak mau timnya lengah dan kembali gagal meraih kemenangan dalam lima laga sisa. Meski tanpa kehadiran Boaz, Alfredo ingin timnya mampu menjaga kolektivitas dan tak terlalu mengandalkan lini depan untuk mendulang gol.
"Kami sempat tidak bisa mencetak gol dalam dua laga (lawan PBFC dan Persib), ini yang jadi bukti kalau memang ada masalah di lini depan. Tapi kemarin (lawan Persiba) kita bisa pecahkan masalah itu. Jadi, solusinya adalah kita harus bermain dengan gaya yang kita punya, dan pemain di setiap lini harus bisa cetak gol," kata Alfredo saat dihubungi VIVA.co.id, Senin 21 November 2016.
"Saya sebenarnya tak terlalu memikirkan (absennya) Boaz. Kita memang membutuhkan dia, tapi kita juga harus menerima kenyataan kalau Boaz tidak main. Makanya, saya bilang tadi semua pemain harus bisa menguasai bola sepenuhnya dan cetak gol," ujarnya.
Selanjutnya, Persipura akan melakoni laga berat kontra Madura United. Persipura akan menjamu MU di Stadion Mandala, Sabtu 26 November 2016 mendatang.
"Yang penting kita harus fokus. Kita tahu Madura (United) juga tim (papan) atas, mereka juga kandidat juara. Poin kita kurang (selisih) sedikit (2 poin) dari Madura. Jadi, kita harus menang apapun yang terjadi," kata Alfredo melanjutkan. (vivanews.com)